Lihat ke Halaman Asli

Taufik Uieks

TERVERIFIKASI

Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Bikin Waswas, Ini Peluang Kita Maju ke Final Indonesia Masters

Diperbarui: 28 Januari 2023   08:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jojo & Shi Yu Qi: Suara Merdeka

Pertandingan Turnamen Indonesia Masters sudah memasuki babak Semi Final pada hari ini 28 Januari 2023.  Dari Sembilan tempat di perempat final, pemain-pemain Indonesia hanya berhasil merebut 3 tempat di Semi Final yaitu Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo di Tunggal Putra dan Leo Carnando/Daniel Martin pada sektor Ganda Putera. Sementara tidak ada lagi wakil Indonesia di sekotor tunggal dan ganda putri serta ganda campuran.

Secara matematis, tingkat kesuksesan pemain Indonesia di perempat final adalah tiga dari Sembilan alias sekitar 33,33 persen saja. Sebuah tingkat yang sangat memprihatinkan sekaligus membuat waswas dan khawatir.  Apabila tingkat sukses ini yang dipakai, maka hanya satu pemain yang akan sukses melaju ke final. Siapakah di antara tiga posisi di atas yang paling mungkin maju ke final dan apakah mungkin memperbesar probabilitas sehingga Indonesia bisa mendapat tiga atau paling tidak dua tempat di final besok?

Mari sekedar berhitung peluang pemain Indonesia dengan memperhatikan statistik, head to head, rangking dan juga faktor dukungan penonton:

Jonatan Christie atau Jojo akan berhadapan dengan Shi Yu Qi, pemain Tiongkok yang pada turnamen ini telah secara berturut-turut mengalahkan Kenta Momota dari Jepang dengan dua set langsung, 21-18, 21-7,  Ginting dengan 21-19 21-16, dan Lu Guang Zu dengan 21-10 21-17. 

Menurut situs BWF, ranking Shi Yu Qi saat ini berada di urutan 27 dengan usia 26 tahun dengan tinggi badan 184 cm.  Rangking Shi Yu Qi ini memang aga melorot karena tahun lalu sempat absen dari berbagai turnamen.  

Sementara Jojo yang berhasil maju ke semi final setelah berturut-turut mengalahkan N. Nguyen dari India dengan tiga set 21-23 21-11 21-6, Vito dengan 21-16 21-15, dan Lakhsya Sen dari India dengan 15-21 21-10 21-13.  Terlihat Jojo terbiasa bermain lambat panas dan memenangkan pertandingan dengan rubber set kecuali melawan Vito.   Sementara rangking Jojo sendiri saat ini cukup baik yaitu berada di posisi ke 6. 

Secara head to head Jojo dan Shi Yu Qi pernah bertanding sebanyak 9 kali dan Jojo ternyata unggul 5-4 terhadap Shi Yu Qi dengan kemenangan terakhir pada 16 besar Indonesian Master 2019.   Saat itu Jojo menang 22-20 21-6. 

Melihat statistik di atas dan memperhitungkan faktor dukungan penonton rasanya kitab oleh optimis Jojo memiliki peluang 60-40 untuk bisa melaju ke final. Walaupun begitu Jojo tetap harus waspada karena Shi Yu Qi terbukti  saat ini sedang berada di puncak permainan yang terus meningkat.

Lalu Bagaimana peluang Chico Aura melawan pemain Hong Kong Angus Ng Ka Long?  Yuk kita melihat profil Angus. Menurut rangking BWF, Angus berada di peringkat ke 24 sementara Chico berada di urutan 16.  Dalam turnamen sekarang ini Angus berhasil mengalahkan J.W Cheam dari Malaysia dengan 21-6 21-15, Lee Ze Jia dari Malaysia, 16-21 22-20 21-13, dan Tsuneyama dari Jepang dengan 21-19 21-19. 

Sedangkan kalau kita melihat head to head antara Chico dan Angus, ternyata Chico kalah 1-2. Namun dalam pertandingan terakhir mereka di final Malaysian Masters 2022 dengan dua set langsung 22-20 21-15. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline