Lihat ke Halaman Asli

Farzana

A Writer, A Counselor

Produktif dengan Self Management, Sebuah Uraian biar Kamu Gak Kewalahan Kerja

Diperbarui: 4 Januari 2021   15:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi: pojokbisnis.com

Di abad ke 21 kita tidak mengelak bahwa akan tumbuh bersamaan dengan teknologi. Banyak hal baru yang tentu saja butuh kesiapan dari setiap orang. Pekerjaan menjadi amat beragam yang pada tahun-tahun sebelumnya amat mustahil ataupun tidak terpikirkan. Tidak sedikit pekerjaan yang berasal dari internet. 

Setiap orang sangat punya kesempatan, apalagi sepanjang tahun 2020 penggunaan internet meningkat drastis efek dari pandemi covid 19 yang mengharuskan semua orang untuk diam di rumah.

Sama halnya dengan Work atau School from home yang dirasa mengubah banyak rutinitas tidak sedikit juga rekan yang kewalahan mengatur waktu karena tugas berasa lebih banyak.

Sebetulnya banyak skill unik yang mesti kita pelajari dan kuasai selain skill untuk pekerjaan, yaitu Self management. Sebagaimana dikutip dari Trello, 

Self management atau mengatur diri adalah kemampuan di mana diri sendiri dapat menentukan skala prioritas

kemampuan seseorang mengambil keputusan apa yang harus dilakukan oleh dirinya dan bertanggung jawab menuntaskan apa yang sudah ia mulai dan harus diselesaikan. Kemampuan ini membutuhkan kesadaran pribadi dan profesionalitas, sehingga secara mandiri kita bersikeras mengatur diri tanpa adanya pengaruh eksternal atau paksaan dari orang lain.

Self management ini meliputi aspek diri yakni Fisik, mental, hubungan sosial maupun Spiritualitas loh. Ibarat kebutuhan kita dalam hirup, self management ini punya peran penting dalam memenuhi kebutuhan kita. Penting sekali membuat dikontrol oleh diri sendiri, sehingga tenaga dan waktu tidak terbuang begitu saja. 

Ada beberapa cara melatih self management skill ini.

Yang pertama, Motivasi diri. Butuh motivasi yang lahir dari sendiri untuk menjadi sadar dan mendidik diri agar disiplin, salah satunya bisa dengan memahami diri atas kelebihan dan kekurangan bisa juga mengontrol mood, yang jelas jelas sering menunda atau bahkan menghambat kinerja kita.

Yang kedua adalah membuat rencana, atau setting goals. Apa aja sih yang akan dicapai, harian mingguan, bulanan, tahunan sehingga terukurlah skala prioritas, mana yang penting, mana yang urgent mana yang standar. Atur tugas dan kegiatan tersebut berdasarkan prioritas dan kategori.

Yang ketiga, adalah manage waktu atau time management.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline