Lihat ke Halaman Asli

Kolombia, Negara Selatan Amerika yang Memikat

Diperbarui: 5 Juni 2017   10:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Panorama Cartagena sumber foto : www.geoex.com

Sebagai negara dengan keanekaragaman botani yang ada di planet, Kolombia patut berbangga dengan bumi yang dipijaknya. Tidak hanya spesies floranya yang melimpah, spesies faunanya juga tidak kalah banyak. Khususnya spesies burung. Dan jenis burung yang paling terkenal adalah burung Blue and Gold Macaw yang memiliki bulu berwarna biru dan kuning keemasan pada bulunya. Barangkali, ada yang sudah menonton film kartun "RIO" ? Burung ini sebagai simbol negara Kolombia. Kalau di sini (Indonesia) biasanya kita sebut burung Beo.  

Nama Kolombia diambil dari penjelajah dunia alias penemu benua Amerika "Christopher Columbus" (Setelah sebelumnya negara Kolombia berganti-ganti nama dan akhirnya pilihan jatuh pada nama KOLOMBIA).

Adapun mengenai sejarah penjelajahan Columbus yang kontraversial, silahkan cek ke link di sini

Sebab sebenarnya Colombus bukanlah orang yang pertama menginjakkan kaki di Benua Amerika. 

Bisa juga ke link ini untuk cerita detailnya, di sini

Bunga Anggrek dengan nama latin Cattleya Trianae. sumber foto : www.wikipedia.com

Kembali ke topik.

 Negara ber-Ibukota Bogota ini, disebut sebagai negara yang paling sering dikunjungi di bidang medis karena pelayanannya yang tinggi. Bahkan para wanita Kolombia mengoperasi bokong mereka dengan tanpa perasaan was-was.   

Bunga Anggrek atau bernama latin "Cattleya Trianae" merupakan bunga nasional Kolombia. Bunga ini diadopsi dari nama Ahli botani  Jose Jeronimo Triana.  Dikarenakan bunga ini sangat cantik, maka bunga ini dijadikan bunga nasional Kolombia. (Seperti bunga melati sebagai lambang bunga nasional kita, bangsa Indonesia). Selain bunga anggrek tersebut, kembang sepatu juga dijadikan simbol bunga nasional untuk daerah Barranquilla, Kolombia. Temukan kecantikan kembang sepatu yang memiliki nama latin "Hibiscus rosa sinensis" itu di sini

BUNGA di Kolombia tumbuh subur bersemi dan cantik-cantik. Ini karena iklim di Kolombia yang dipengaruhi efek El Nino dan La Nina.

Kolombia terkenal juga sebagai negara pengekspor bunga terbesar kedua di dunia. Bahkan, setiap rumah di Kolombia macam-macam bebungaan di pekarangan atau pun yang mereka tempel di dinding rumah. Di setiap meja makan ada bunga hidup yang setiap dua-tiga sekali diganti. Itu sudah menjadi kebiasaan atau kebudayaan mereka. Setiap tahunnya Kolombia menarik para wisatawan untuk berkunjung. Apalagi saat ada parade festival bunga atau Legend Vallenato Festival.  Jumlah Wisatawan dari mancanegara meningkat drastis. 

Vallenato Music Festival sumber foto : www.colombiainformation.com

Tidak ada habisnya membahas tentang bunga-bunga di Kolombia.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline