Lihat ke Halaman Asli

Salma Laitussifa Baihaqi Velly

Mahasiswa Desain Komunikasi Visual

Masker Kain Non-Medis untuk Para Pedagang

Diperbarui: 8 Juli 2020   14:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Tangerang Selatan, 8 Juli 2020) Dampak Covid-19 tidak hanya mempengaruhi bidang kesehatan, melainkan juga memberikan dampak yang signifikan dalam bidang ekonomi. Penerapan PSBB dan himbauan work from home menjadi hambatan bagi sebagian besar masyarakat terutama bagi mereka yang bermata pencaharian di luar rumah. Hal ini menyebabkan terganggunya sektor kegiatan ekonomi seperti aktivitas jual beli, terhambatnya distribusi, dan sulitnya mendapatkan bahan baku sedangkan kewajiban untuk menyambung hidup tetap harus dilakukan. Terutama bagi masyarakat menengah kebawah yang tidak cukup banyak mendapatkan akses informasi seputar Covid-19 dan segala protokol kesehatan yang harus dijalani.

Oleh karena itu, dalam kegiatan KKN Tanggap Covid-19 yang diadakan Universitas Sebelas Maret (UNS), Surakarta. Salma Laitussifa Baihaqi Velly (C0717054) sebagai mahasiswa S1 Desain Komunikasi Visual yang dibimbing oleh dosen pembimbing lapangan Dra. Tiwi Bina Affanti, M.Sn berinisiatif mengadakan program kerja yang sekiranya dapat membantu masyarakat yang terpaksa bekerja di luar rumah terutama masyarakat menengah kebawah.

Salma bekerja sama dengan sang ibu membuat 70 masker kain non-medis yang berbahan dasar kain katun kemudian dibagikan kepada masyarakat di daerah Serpong-Pamulang. Masker kain non-medis ini difokuskan untuk pedagang kaki lima, pedagang keliling, tukang becak, dan ojek online. Selain masker, brosur dan sticker bagaimana menggunakan masker kain non-medis yang benar juga dibagikan agar masyarakat mendapat informasi yang akurat dari sumber terpercaya dan dapat mengaplikasikannya.

Program ini diharapkan dapat memberi manfaat sekaligus edukasi bagi masyarakat ditengah sulitnya aktivitas dalam bidang ekonomi. Agar masyarakat tetap nyaman bekerja diluar sekaligus tidak lupa mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline