Lihat ke Halaman Asli

Rutan Purworejo

rumah tahanan negara kelas IIb Purworejo

Perkuat Kualitas Layanan Makanan, Rutan Purworejo Ikuti Webinar Pelatihan Penjamah Makanan dan Pengelola Jasaboga Bagi Petugas Penyelenggara Makanan

Diperbarui: 22 Maret 2024   08:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Ruwojo

PURWOREJO - Rutan Purworejo mengambil langkah proaktif dalam meningkatkan standar layanan makanan dengan mengikuti webinar pelatihan penjamah makanan dan pengelola jasaboga bagi petugas penyelenggara makanan, Rabu (20/3). Acara yang diselenggarakan secara daring ini berguna meningkatkan keterampilan dan pengetahuan petugas dalam pengelolaan dan penyajian makanan yang sehat dan higienis kepada warga binaan.

Dalam pelatihan ini diberikan pula pemahaman mendalam tentang prinsip-prinsip sanitasi, teknik pengolahan makanan yang aman, serta pentingnya pemilihan bahan makanan berkualitas. Selain itu, mereka juga diajarkan tentang manajemen jasaboga, termasuk pengelolaan persediaan dan pengendalian mutu.

Wahyu Haribowo selaku Petugas Pengelola Makanan Rutan Purworejo menyatakan, "Dengan kegiatan ini kami akan terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas layanan makanan di dalam rutan serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kami sehingga dapat menyajikan makanan yang lebih berkualitas dan menyehatkan bagi warga binaan." Ucap Wahyu Haribowo.

Peserta webinar lain pun menyambut baik webinar ini, menganggapnya sebagai langkah positif dalam meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan para narapidana. Mereka berkomitmen penuh untuk mengimplementasikan pengetahuan yang didapat dalam kegiatan sehari-hari mereka, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan seluruh warga binaan.

(Humas Ruwojo)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline