Lihat ke Halaman Asli

Rutan Lodji

Tim Humas

Gelar Upacara Peringatan HBP ke-60, Rutan Pekalongan Jadi Tuan Rumah UPT Pemasyarakatan se-Pekalongan

Diperbarui: 28 April 2024   16:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 (dok. Humas Rutan Pekalongan)

Pekalongan -- Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Pekalongan menjadi tuan rumah dalam gelaran upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60, Sabtu (27/04)

Upacara ini diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Kota Pekalongan, antara lain Rutan Pekalongan, Lapas Pekalongan, Bapas Pekalongan serta Rupbasan Pekalongan.

Asih Widodo selaku Kepala Lapas Pekalongan memimpin acara tersebut dengan menjadi Inspektur Upacara, Sastra Irawan selaku Kepala Rutan Pekalongan menjadi Perwira Upacara dan Riyanto selaku Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Pekalongan menjadi Komandan Upacara.

Asih Widodo dalam amanat upacaranya membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly yang menyoroti perjalanan panjang Pemasyarakatan selama 60 tahun.

"Pemasyarakatan harus memastikan kehadirannya sebagai bagian dari subsistem peradilan pidana, mengawal dari tahap pra-ajudikasi, ajudikasi, hingga pasca ajudikasi. Ini mencerminkan peran yang sangat penting dalam sistem peradilan yang adil dan efektif." ucap Asih Widodo membacakan sambutan tersebut.

Ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan serta PIPAS juga turut hadir dalam upacara yang menunjukkan dukungan dan komitmen dalam membangun pemasyarakatan yang berdampak positif bagi Masyarakat

  • Humas Rutan Pekalongan



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline