Lihat ke Halaman Asli

Rutan Lodji

Tim Humas

Tim Zona Integritas Rutan Pekalongan Bertandang ke Rutan Wonosobo untuk Studi Tiru

Diperbarui: 26 November 2022   13:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sentra Layanan Pemasyarakatan Rutan Wonosobo (Dokpri)

Pekalongan - Tim Zona Intergritas Rutan Pekalongan yang diketuai oleh Kasubsie Bimgiat, Eko Kurniawan bertolak ke Rutan Wonosobo pada Jum'at (18/11).

Narya selaku Kepala Rutan Wonosobo menyambut baik kedatangan Tim ZI Rutan Pekalongan dengan mengajak keliling ke seluruh sudut Rutan Wonosobo. Diperkenalkannya segala fasilitas penunjang di Rutan Wonosobo dari fasilitas perawatan Tahanan dan Narapidana hingga falisitas bagi pelayanan publik.

Tiba pada satu ruang pelayanan publik, Narya menjelaskan "Kenyamanan bagi pengunjung adalah utama, inovasi berbasis digital seperti pendaftaran pengunjung juga sudah kami permudah. Jadi pengunjung merasa terbantukan secara efektif dalam mengakses layanan Rutan Wonosobo".

Usai Tim ZI Rutan Pekalongan melaksanakan sholat jum'at di masjid dalam Rutan Wonosobo, dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama Tim ZI dan Pejabat Struktural Rutan Wonosobo.

(Dokpri)

Rutan Pekalongan mendapatkan banyak sekali masukan dan dukungan dari Rutan Wonosobo. "Studi tiru yang sangat menginspirasi kami semua. Rutan Wonosobo memang betul layak mendapatkan predikat WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi). Pengaruh yang baik ini akan kami bawa pulang ke Rutan Pekalongan dengan evaluasi dan tentunya eksekusi" tegas Eko Kurniawan di akhir sesi diskusi.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline