Lihat ke Halaman Asli

Rudy W

dibuang sayang

Sayap Garuda Kurang Berkepak, Indonesia Terkapar dari Vietnam, PSSI Harus Evaluasi

Diperbarui: 8 Juni 2021   20:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 (sport.detik.com)


"10 tahun lalu Vietnam belum ada apa-apanya, tapi kini di tangan Park Hang-seo, mereka tumbuh menjadi kekuatan baru," kata mantan pelatih Indonesia Nilmaizar, Selasa (8/6/2021).

Hal tersebut dikatakan pelatih Persela Lamongan itu menanggapi hasil laga babak kualifikasi Grup G zona Asia Piala Dunia 2022 yang digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai, UEA, Senin (7/6/2021) malam WIB.

Sebagai mantan pelatih Timnas, Nilmaizar ingat betul pada tahun 2010, saat Malaysia dan Indonesia bersaing di final AFF, Naga Biru (julukan Timnas Vietnam) masih merupakan tim yang gampang dikalahkan. 

Bahkan menurutnya, Indonesia pernah mengalahkan Vietnam di kandangnya.

"Sekarang jauh berbeda, ini yang harus menjadi pelajaran. PSSI harus tahu bagaimana agar sepakbola kita menjadi baik," katanya.

Park Hang-seo (61), pelatih asal Korea Selatan itu mampu secara luar biasa mengubah peta kekuatan Vietnam menjadi tim yang patut dikagumi, setidaknya di Asia Tenggara, bahkan di Asia.

Hang-seo mengantarkan Naga Biru merengkuh juara SEA Games 2019, Piala AFF 2018, final Piala Asia U-23 2018, dan perdelapan final Piala Asia 2019.

Indonesia babak belur dihajar Vietnam dengan skor telak 0-4. Keempat gol Naga Biru dicetak di babak kedua oleh Van Tranh Vu (72), Nguyen Phuong Cong (67), Nguyen Quang Hai (62), dan Nguyen Tien Linh (51).

Maka dengan demikian, Indonesia tidak mampu untuk membalas dendam atas kekalahan pada leg pertama dua tahun lalu, saat itu Indonesia juga dibekuk dengan skor 1-3.

Naga Biru semakin perkasa, mereka kini bertengger di puncak klasemen sementara dengan poin 14 dengan notasi tidak tersentuh kekalahan sekalipun. 4 menang dan 2 imbang.

Di satu pihak, kemenangan atas Indonesia itu semakin memperbesar peluang Naga Biru lolos melangkah ke babak selanjutnya, sedangkan Indonesia semakin tenggelam dengan kekalahan ke 6 kalinya dan masih menjadi juru kunci.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline