Lihat ke Halaman Asli

Rudy Wiryadi

Apapun yang terjadi

Nomo Koeswoyo Meninggal Dunia, Yok Satu-satunya Personil Koes Bersaudara yang Masih "Nyanyi"

Diperbarui: 17 Maret 2023   11:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nomo Koeswoyo (Liputan6.com)

Setelah meninggalnya Nomo Koeswoyo pada hari Rabu (15/3/2023) pukul 19.31 WIB, maka grup band paling legendaris Koes Bersaudara kini tinggal menyisakan Yok Koeswoyo yang masih hidup.

Nomo Koeswoyo atau nama aslinya Koesnomo merupakan anak ke-5 dari 9 bersaudara anak dari pasangan Raden Koeswoyo (1909-2000) dengan Raden Rara Atmini (1912-1969).

Lahir di Tuban, 21 Januari 1938, masa kecil Koesnomo juga dilaluinya di kota yang berlokasi di Jawa Timur itu.

Koes Bersaudara mulai berkiprah pada tahun 1958. Sesuai namanya, personil grup ini merupakan anggota keluarga Koeswoyo.

Selain Koesnomo, anggota lainnya adalah Yok Koeswoyo, Yon Koeswoyo, Tonny Koeswoyo, dan Jon Koeswoyo. Ditambah juga dengan Jan Mintaraga dan Tommy Darmo yang masih ada kaitan bersaudara dengan keluarga Koeswoyo.

Siapa tidak dikenal dengan lagu-lagu yang diproduksi oleh Koes Bersaudara atau setelah berganti nama menjadi Koes Plus itu.

Liriknya dinilai sangat sederhana namun sangat digemari dan meledak di pasaran.

Setelah Nomo Koeswoyo yang meninggal dalam usia 85 tahun itu, Koes Bersaudara kini tinggal menyisakan satu personilnya yang masih hidup yaitu Yok Koeswoyo yang kini berusia 79 tahun.

Seperti Anda, saya juga sangat menggemari lagu-lagu dari Koes Bersaudara atau setelah berganti nama menjadi Koes Plus.

Yok Koeswoyo sendiri dilahirkan di Tuban, Jawa Timur, 3 September 1943.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline