Lihat ke Halaman Asli

Sejenak Mengenang Jasa Ayah Bunda

Diperbarui: 26 Agustus 2022   14:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi pribadi

Sejenak Mengenang Jasa Ayah Bunda

Dulu

Mungkin kita tak ingat sering kali menjatuhkan mainan. Diambilkan dibuang lagi. Begitu berulang kali. Tapi mereka tak pernah kesal malah tertawa melihat tingkah lucu dan menggemaskan anak kesayangannya.

Dulu

Mungkin kita lupa. Saat hendak buang air besar ketakutan. Mereka dengan setia menemani hingga semua tertuntaskan. Diabaikan bau tak sedap yang dihasilkan dari tubuh anak kesayangannya.

Dulu

Mungkin kita lupa. Saat tubuh menggigil karena demam tinggi mengusik kesehatan anaknya. Ibu sigap mengompres dengan air berkali - kali. Sedang ayah tak bisa tidur nyenyak mendengar rintihan anaknya kesakitan.

Dulu

Mungkin kita tak pernah tahu. Ayah dan ibu kita harus merendahkan dirinya untuk berhutang ke orang demi anak - anaknya tercinta. Agar pendidikan anak - anaknya tetap berlanjut. Ah...tak terbayang bagaimana paras wajah mereka menahan malu kala itu.

Banyak sekali yang terlupa dari jasa ayah dan ibu...

Hingga saat mereka membutuhkan kita. Sering sekali mengabaikannya dengan berjuta alasan yang selalu ada.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline