Lihat ke Halaman Asli

Pelatihan Pembuatan Hand Sanitizer

Diperbarui: 26 Oktober 2020   11:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN Posko 54 UIN Walisongo Semarang Adakan Pelatihan Pembuatan Hand SanitizerSemarang, Jawa Tengah.


Senin, 19 Oktober 2020, Mahasiswa KKN kelompok 54 adakan pelatihan pembuatan Hand Sanitizer bersama para anggota lainnya. Kegiatan ini merupakan salah satu program kegiatan individu ataupun kelompok dan juga sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Dengan bekal yang telah ditimba dari kelas 4 Kimia RT di Pondok Pesantren Darul Falah Besongo Semarang, mahasiswa menerapkannya sebagai program kemasyarakatan yang nantinya akan dibagikan ke masyarakat setempat.


Seperti keadaan saat ini, Hand Sanitizer menjadi momok pembicaraan yang di butuhkan oleh semua orang. Maka dari itu, ini menjadi kegiatan yang sangat memotivasi bagi semua kalangan mahasiswa maupun masyarakat. Pembuatan Hand Sanitizer bertempat di Perumahan Bank Niaga Blok C5, Ngaliyan, Semarang.


Dipandu oleh Novi Yunaning Tyas dan diikuti oleh mahasiswa KKN Posko 54 yang notabennya juga berasal dari santri Pondok Pesantren Darul Falah Besongo, ajarkan bagaimana cara membuat hand sanitizer. Dari pukul 09.00 tim KKN posko 54 sudah menyiapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang akan digunakan untuk pembuatan Hand Sanitizer.


“Ini merupakan proker positif, apalagi disaat pandemi seperti ini. Pastinya sangat bermanfaat bagi kita semua.” Imbuh Dian Nurussa’adah.


“Sebenarnya membuat Hand Sanitizer itu mudah dan tidak butuh waktu lama untuk membuatnya. Namun, memang ada bahan tertentu yang berbahaya yang mesti kita hati-hati dalam menuangkannya.” Imbuh Novi Yunaning Tyas.


Kegiatan ini mendapat apresiasi yang baik dari warga setempat, yang ketika itu penasaran dengan kegiatan Posko 54, “Kalian sedang apa?” tanya Ibu yang lewat. “Kami sedang membuat Hand Sanitizer” imbuh salah satu anak Posko 54.


“Bagus sekali kegiatan ini, Hand Sanitizer home made. Semangat KKNnya, terus kembangkan dan manfaatkan dengan sebaik-baiknya” jawab salah satu warga setempat.


Penulis: Nila Munana, Mahasiswa KKN RDR 75 Posko 54




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline