Lihat ke Halaman Asli

Iya Sieh, Obat Herbal... Cuma Ada Babinya

Diperbarui: 24 Juni 2015   07:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Wealah nggerr...

Hasil penelitian IPB membutikan bahwa kapsul-kapsul pembungkus obat yang beredar di pasaran terbuat dari gelatin babi! Sialnya, saya adalah satu dari sejuta kaum mukmin di Indonesia yang tahu soal info ini. Padahal, berita tentang cangkang kapsul sudah dipublikasikan sejak tahun 2008. Berarti, saya ketinggalan berita selama 5 tahun.

//--Sigh... Betapa kupernya saya... Lebih tepatnya kurang baca...

Kaum mukmin tidak akan berdosa mengonsumsi babi, selama menempelkan label "kepaksa" di dahi.  Betul begitu, kan?


"Sesungguhnya Dia hanya mengharamkan atasmu bangkai, darah, daging babi, dan daging dari hewan yang disembelih dengan menyebut nama selain Allah.


Tetapi siapa yang terpaksa memakannya, bukan karena menginginkannya dan tidak pula melampaui batas, maka tidak ada dosa baginya. Sungguh Allah Maha pengampun lagi Maha penyayang" - Al-Baqarah ayat 173.


Cangkang kapsul terbuat dari gelatin atau pembentuk gel lainnya, dimana merupakan hasil olahan protein pada tulang, kulit, atau jaringan pengikat binatang. Umumnya, gelatin pada cangkang kapsul dibuat menggunakan tulang dan kulit dari babi atau sapi. Di Indonesia, tipe hard-shelled capsule (capsulae dures) lebih banyak beredar dibandingkan soft-shelled capsule (capsulae molles). Komposisi hard-shelled capsule (capsulae dures) adalah gelatin, pewarna, pengawet, dan pelentur.

Pertanyaan saya sekarang adalah...


"Kenapa cangkang kapsul yang digunakan industri farmasi Indonesia bisa mengandung babi?"


Bukannya tidak mungkin memperoleh kapsul halal di Indonesia, walaupun hingga saat ini Indonesia masih ketagihan mengimpor kapsul gelatin babi ketimbang kapsul gelatin sapi. Hal ini disebabkan, harga kapsul gelatin babi lebih miring --cenderung jomplang, dibandingkan kapsul gelatin sapi. Coba bayangkan, capsule manufacture China menjual hard-shelled capsule gelatin babi seharga $0.001-$0.005 per pieces, sedangkan kapsul gelatin sapi dijual dengan harga $0.01-$0.05 per pieces.

Terima kasih sudah mampir dan membaca :D




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline