Lihat ke Halaman Asli

Pengantar pada Bahasa Sabu

Diperbarui: 26 November 2022   16:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

oleh Lazarus Djami

                                                                                             PENGANTAR DALAM KAMUS BAHASA SABU

                 Sedikit susah untuk menyusun Bahasa Sabu, karena dialek dan pengaruh beberapa Bahasa terutama Bahasa Indonesia yang sangat mempengaruhinya. Hal itu dikarenakan oleh lidah yang sering menggunakan Bahasa secara tidak sempuna atau tidak lengkap jika berbibara. 

Walau terlihat Suku Bangsa Sabu sedikit tergesa-gesa sehingga mengakibatkan terputusnya  atau hilangnya suku kata di akhir kalimat,( (contoh:  "Tulis" jadi "tuli", "Tomas" jadi "Toma", "Minggus" jadi "Migu"). Dan hampir semua kalimat yang diakhiri dengan kalimat yang tidak ada vokalnya pasti dihilangkan. Hal itu tidak berarti semua melakukan hal yang sama, masih banyak juga Suku Sabu yang berbicara baik.

Abjad dalam Bahasa Sabu hanya terdiri dari 17 Yakni (A,B,D,G,H,I,J,K,L,M,N,O,P,R,T,U,Y) disamping itu, masih ada 4 tambahan Abjad dengan ungkapan setengah atau tidak penuh, diantaranya (B',D',G',J',) yang sering ditulis dengan tanda koma di atas atau dengan Abjad "d". Sehingga jumlah abjadnya menjadi 21. Sementara yang hilang dari Abjad ADA 5 abjad seperti (F,Q,S,V,Z).

Dalam Kamus Bahasa Sabu pun hampir semua kalimat yang diawali dengan hurus/kalimat "S" akan dengan sendirinya akan berubah menjadi "H" seperti contoh "Sabun" menjadi "Hab'u" "Sabu" menjadi "Hawu", "Sapi" menjadi "Hapi" dsb.

Untuk kalimat dalam Bahasa Sabu, kebanyakan kata "Wo" menunjukan pada segala jenis buah-buahan seperti (wodimu, wokehabe, dsb). Tetapi ada juga kata yang diawali dengan kata "Wo" menunjuk pada hal lain seperti (wodilu, wore, wowadu dsb).

Saya amat senang ketika sedikit demi sedikit kamus dalam Bahasa Sabu diselesaikan, dan saya sudah publikasikan melalui media online seperti "Kompasiana".

Maujawa,  26/11 2022

Lazarus Djami

-----------------------------LDJ--------------------------




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline