Lihat ke Halaman Asli

Mayangthika

Guru || Penulis

Be Yourself, Siapa Takut? Kenali 7 Tandanya

Diperbarui: 31 Maret 2021   06:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Gambar. Sumber : Geulgram

Menjadi diri sendiri ternyata di antara beberapa orang masih merupakan hal yang takut untuk dilakukan. 

Alasannya beragam, namun yang paling sering adalah agar  diterima oleh sekelompok orang sehingga rela untuk menghilangkan jati dirinya sendiri.

Mengubah diri hanya untuk menyenangkan orang lain hanya akan membuat kita menderita dan tertekan.

Banyak di antara kita, sebenarnya yang sudah berhasil melakukannya, namun karena mereka tidak mengetahuinya tandanya maka mereka masih bertanya-tanya, "Apakah saya sudah menjadi diri saya sendiri?"

Berikut ini beberapa tanda yang mungkin bisa dijadikan referensi bahwa kita sudah menjadi diri sendiri:

  1. Tidak takut untuk mengeluarkan pendapat.
  2. Berusaha untuk selalu jujur pada diri Sendiri, ekspresikan diri kita sesuai dengan apa yang kita rasakan.
  3. Tidak merasa terganggu dengan teman yang beda pendapat.
  4. Berani mengakui kesalahan dan mampu mengubahnya.
  5. Berani menerima kritikan, yakinlah bahwa kritikan itu adalah sesuatu yang akan mengubah diri menjadi lebih baik.
  6. Kamu Memiliki Visi dan Fokus ke masa depan.
  7. Kamu Berani Melepaskan Yang Bukan Standarmu.

Bia beberapa tanda itu ada di diri kita, maka bisa di katakan bahwa kita sudah berhasil menjadi diri sendiri. 

Jadi mulai sekarang, cobalah untuk menjadi diri sendiri, tidak perlu mencoba untuk menjadi orang lain untuk disukai dan jadilah yang terbaik untuk diri sendiri karena bila ingin menjadi yang terbaik untuk orang lain itu tidak akan pernah ada habisnya.

Be Your Self, Siapa Takut? Bagaimana menurut pendapat teman-teman?

Semoga Menginspirasi.

Sumber: PsikologiRP




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline