Lihat ke Halaman Asli

Humas Lapas Takalar

akun resmi Lapas Kelas IIB Takalar

Peringati Hari Bhakti PAS, Lapas Takalar Gelar Vaksinasi Booster bagi WBP

Diperbarui: 9 April 2022   09:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelaksanaan vaksin bagi WBP (Dok. Humas Lapas Takalar)

Takalar - Sebanyak 376 Warga Binaan Lapas Takalar terima vaksin tahap tiga (Booster), Kamis (07/4). 

Pelaksanaan vaksin mulai digelar pada bulan Februari kerja sama dengan Kodim 1426 Takalar dan terkahir dilaksanakan di bulan April kerja sama dengan BIN Daerah Sulsel sebagai bagian peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan. 

Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik, Aliswandi, mengatakan jika pelaksanaan vaksin di bulan April, diikuti sebanyak 22 Warga Binaan. 

"Pelaksanaan vaksin di bulan ini diikuti sebanyak 10 warga binaan. Warga binaan yang tidak ikut punya kendala di KTP atau kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan," kata Aliswandi. 

"Pada bulan Faberuari kemarin kami sudah melaksanakan pemberian Booster bagi WBP kerja sama dengan Kodim 1426. Jumlah warga binaan yang menerima vaksin Booster sebanyak 366," tambahnya. 

Kelapa Lembaga Pemasyarakatan, Rasbil, mengatakan rasa terima kasih kepada pihak yang terlibat dalam percepatan pemberian vaksin kepada warga binaan. 

"Kegiatan pelaksanaan Booster ini tentu tak akan bisa terlaksana tanpa adanya dukungan dari berbagai pihak. Kami ucapkan terima kasih kepada tim vaksinator RSUD pratama Kabupaten Takalar, Juga BIN daeral Sulsel yang telah memantau pelaksanaan vaksin yang digelar dalam rangka hari Bhakti Pemasyarakatan ini," pungkas Rasbil.  




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline