Lihat ke Halaman Asli

Kompasiana News

TERVERIFIKASI

Akun ini merupakan resmi milik Kompasiana: Kompasiana News

Mustofa, Satpam Asal Tegal yang Dapat Rumah Miliaran Rupiah

Diperbarui: 17 Oktober 2019   20:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saeful Mustofa. Sumber: smartfren/istimewa

Saeful Mustofa (34) masih tidak percaya dirinya bisa memiliki sebuah unit rumah di kawasan Sinarmas Land BSD, Serpong, Tangerang, yang bernilai miliaran rupiah.

Nada berbicaranya masih terbata-bata dan wajahnya sulit menyembunyikan kegembiraan meski belum percaya telah memiliki rumah mewah.

"Perasaannya sulit digambarkan, mas. Antara percaya dan enggak percaya. Senanglah pokoknya. Istri saya juga gitu," katanya saat penyerahan hadiah di Kantor Pusat Smarfren, Jakarta, Senin (14/10/2019).

Bagi Mustofa yang berprofesi sebagai satpam di sebuah sekolah menengah pertama di Tegal, Jawa Tengah, ini memiliki rumah bernilai miliaran rupiah tadinya hanya mimpi belaka dan mustahil untuk diwujudkan.

Bahkan, untuk menghidupi istri dan seorang anaknya ia terpaksa mencari pekerjaan sampingan menjadi pengemudi ojek daring. Sang istri pun turut menjadi tulang punggung keluarga dengan berdagang di kantin sekolah.

Tetapi siapa sangka, kantin itu juga yang menjadi saksi Mas Mus, sapaan akrabnya, saat pertama kali tahu ia akan memiliki rumah mewah.

"Waktu ditelepon, saya lagi gantiin istri jualan di kantin. Antara percaya atau enggak percaya. Kaget saya. Waktu ketemu istri dia nanya, 'kenapa nangis?'," katanya.

"Saya bilang," tambah Mustofa, "tadi ditelepon kalau saya menang undian WOW yang diselenggarakan oleh Smartfren."

Kompasiana.com/ibnu siena

Ia mengetahui undian berhadiah dari Smartfren ini dari berita di internet dan teman-temannya di komunitas Smarfren.

"Baru undian ini yang saya ikut dan dapat hadiahnya. Dan alhamdulillah baru sekali ikut langsung dapat," ungkapnya.

Mustofa mengaku sudah sejak 2013 menjadi pelanggan Smartfren untuk menunjang pekerjaan sampingannya sebagai pengojek.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline