Lihat ke Halaman Asli

Iwan Wahyudi

Founder PenulisKreatif.com dan PenerbitSatuArah.com

Manfaat, Jenis, dan Cara Membuat Kerangka Tulisan

Diperbarui: 20 Agustus 2020   22:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Pembahasan kita kali ini adalah tentang Cara Membuat Kerangka Tulisan. Pembahasan ini penting bagi kamu yang ingin menulis apa saja; artikel, makalah bahkan buku atau karya ilmiah tingkat akhir seperti skripsi, tesis dan desertasi. Seperti apa pentingnya menulis kerangka tulisan ini untuk sebuah proses penulisan? Untuk menjawab ini maka artikel sederhana ini ditulis.

Sebelum menulis usahakanlah untuk membuat kerangka tulisan. Karena dengan cara ini kita bisa menulis dengan lebih terarah. Jangan sampai kami menulis hanya semangat di awal saja, tapi selanjutnya jadi kehabisan ide, karena sebelumnya kamu tidak membuat kerangka tulisan. Sayang sekali kan? Cobalah untuk membuatnya meski isinya hanya beberapa kalimat yang bisa memudahkan kamu untuk menyelesaikan tulisan yang sedang kamu kerjakan.

Pasti pernah merasakan macet saat menulis kan? Apakah ini karena kekurangan ide? Kadang iya, tapi kadang juga tidak. Terlalu banyak ide pun kadang membuat kita bingung jika menulis tanpa kerangka. Karena bagi saya, menulis tanpa kerangka, seperti halnya kita membawa bekal yang banyak, tapi tidak tahu berapa lama kita harus menempuh perjalanan dan dimana saja tempat kita berhenti untuk makan, dll.

Apa jadinya? Tentu bekal yang kita bawa bisa habis lebih dulu sebelum perjalanan yang kita lakukan selesai atau sampai pada tujuan. Begitu juga dengan menulis. Bahkan untuk menulis sebuah tulisan pendek pun, seperti artikel , sebaiknya kita membuat kerangka tulisannya, karena ini tentu akan sangat memudahkan dalam proses penulisan.

Macam-macam kerangka tulisan:

Kerangka tulisan untuk artikel

Kerangka tulisan untuk penulisan artikel cukup sederhana saja. Kamu bisa membuautnya dengan menuliskan pointpoin penting yang akan ditulis. Tapi ingat, sederhana tapi tidak boleh ditinggalkan sama sekali. Kamu harus tetap membuatnya.

Kenapa? Tentu karena kerangka ini bisa menjadi penuntunmu saat dalam proses penulisan artikel. Apalagi saat kamu harus menulis artikel dengan kategori panjang, misalnya 700, 1000, 1500 kata atau bahkan lebih. Tidak bisa hanya dengan sekali tancap gas, tanpa ada kerangka tulisan yang kamu buat sebelumnya.

Bagaimana contoh kerangka tulisan untuk artikel? Begini contoh sederhananya. Misalnya kita akan menulis artikel tentang Cara Memasarkan Buku dengan Internet Marketing:

Cara Memasarkan Buku dengan Internet Marketing

  • Perkembangan zaman saat ini dengan makin bertambahnya pengguna internet
  • Kebiasaan masyarakat saat ini adalam membeli barang secara online
  • Banyak barang yang bisa ditawarkan via online. Salahsatunya adalah buku
  • Jualan buku via online bisa dilakukan dengan dua cara; gratis dan berbayar
  • Cara gratis bisa dilakukan dengan postingan di social media, misalnya Fb, Ig, Twitter, dll
  • Cara berbayar bisa dilakukan dengan ngiklan di Fb, Ig atau juga Google
  • Lakukan evaluasi hasil jualan dengan cara gratis dan berbayar

Kesimpulan

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline