Lihat ke Halaman Asli

Febriwan Harefa

Seorang tenaga pendidik

Yuk, Belajar menjadi Translator

Diperbarui: 4 April 2017   16:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13749866771735116676

[caption id="attachment_278022" align="aligncenter" width="550" caption="freelanceswitch.com"][/caption] Hallo guys pada kesempatan kali saya akan sedikit menceritakan ulasantentang bagaimana cara menerjemah, khususnya menerjemah dalam bahasa inggris ke bahasa indonesia.Dalam cara menerjemah bahasa inggris ke bahasa Indonesia, bisa di katakan gampang-gampang susah.Kadang kita harus berusaha mencari kata yang harus cocok dengan konteks teks secara keseluruhan.Dan juga banyak kata-kata yang bisa masuk ke dalam beberapa jenis dengan arti yang berbeda-beda,maka untuk menentukan arti suatu kata perlu terlebih dahulu kita mengetahui jenis yang diperankannya dalam bangun bahasa tersebut.Untuk itu ada beberapa tips dalam menentukan arti sebuah kata di dalam sebuah teks bacaan. 1.Melihat fungsinya dalam kalimat Fungsi-fungsi unsur kalimat hanya dapat diduduki oleh jenis kata-kata tertentu saja.Fungsi subjek dan objek misalnya,selalu ditepati oleh kata benda(noun) atau yang berperan sebagai benda.Fungsi predikat,selalu diduduki oleh kata kerja,To Be atau kata kerja bantu lainya.contonya: Water is essential for men,plants, and animals S Kata “water” dalam kalimat di atas berfungsi sebagai subjek,dengan demikian sebagai kata benda dan ‘air’.Tetapi dalam kalimat: They water the flowers every day P Kata ‘water’ berfungsi sebagai predikat dan kata kerja,dan artinya berganri menjadi ‘menyirami’ 2.Melihat kata bantu pendampingan Dalam aturan bahasa inggris setelah kata-kata seperti a,the,some,many dsb selalu di ikuti kata benda.Demikian juga dengan preposisi seperti in,on,for dsb selalu mendahului kata benda.Contoh The place   for health A well         for hell Dan contonya di dalam kalimat adalah sebagai berikut: The old man died without making a will Dalam kalimat ini, “will” bukan berarti “akan,kehendak,atau kemauan”.Tetapi kata will pada kalimat di atas sebagai kata benda,dan arti yang paling tepat dalam konteks kalimat diatas adalah surat wasiat. 3.Menemui arti kata melalui konteks bacaan Kadang kita mengartikan sebuah teks tanpa mengunakan sebuah kamus.Hal ini kita dapat dilakukan apabila kita memahami adanya tanda-tanda kontekstual yang biasa digunakan dalam wacana tulis. A.Persamaan kata This unusual biological process often happens in the human body,but the doctors do not know for sure how and why it occurs. (Kata ‘occurs’ pada kalimat diatas sama dengan arti dengan kata ‘happens’,digunakan untuk menghindari pengulangan dan untuk memperindah bahasa. B.Lawan kata When he left home he was poor,but now he is very well off (kata well off dapat kita pahami sebagai lawan kata ‘poor’) C.Hubungan sebab – akibat Contohnya: If you put that metal on fire,it will melt (dimana akibat dari meletakkan logam tersebut di dalam api maka akan mengakibatkan logam tersebut melebur D.Kata dalam cakupan arti kaca lain yang lebih luas According to the economists,people will probably be encourage to consume more in the years to come if the economy is to prosper.In other words,these marketing experts say that. (‘marketing experts’ adalah istilah lain yang lebih khusus dan merupakan cakupan dan arti kata ‘economists’. E.Penjelasan (explanation)

  • An anthology is a collection of writings.(definisi)
  • Algae,like many other water plants,move with the movement of the water.(aposisi)
  • Joan used an atomizer to spray her plants with insectiside to prevent them from being damaged.(penjelasan fungsi).

6.Idioms(ungkapan-ungkapan) Frasa-frasa idiomatik bentuk dan artinya sudah baku sehingga tidak bisa di ubah.Dan frasa idiom tidak dapat diartikan kata demi kata sebagaimana frasa lainnya.Contohnya

  • These goods are no means satisfactory (idiom no means mempunyai arti sama sekali tidak
  • The conflict between the two countries may bring about a war (bring about mempunyai arti mengakibatkan )



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline