Lihat ke Halaman Asli

Rutan Surakarta Sambut Kunjungan 50 mahasiswa BEM Fisip Undip

Diperbarui: 7 Oktober 2023   11:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Humas Rutan Surakarta

Sabtu, 7 Oktober 2023, 50 Mahasiswa UNDIP melakukan kunjungan ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Surakarta Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah.
Kedatangan rombongan disambut oleh  Kepala Seksi Pelayanan Tahanan, Ervans BM,  Kepala Sub Seksi Bantuan Hukum Ibu Retno, Kepala Subseksi Administrasi dan Perawatan Irfan F. dan Kepala Sub Seksi Bimgiat Bapak Wisnu dan para staf lainnya.

Dalam sambutan Kepala Rutan Kelas I Surakarta yang di wakili oleh Kepala Seksi Pelayanan Tahanan, Ervans BM mengucapkan terima kasih kepada Bem Fisip Universitas Diponegoro atas Perhatiannya Berkenan untuk mengunjungi Rutan Surakarta.

Sumber : Humas Rutan Surakarta

Sebelum melihat proses pembinaan di Rutan. Rombongan Mahasiswa tersebut menerima gambaran singkat mengenai Rutan Surakarta yaitu Kapasitas Hunian,Jumlah total keseluruhan penghuni, Rincian Kasus Narkoba dan kasus Pidana Umum.

Lalu mahasiwa di ajak terjun langsung untuk melihat proses pembinaan yang diberikan kepada warga binaan mulai dari pembinaan kemandirian Menjahit, Barbershop, Londry, Melukis, Sablon Baju hingga Handycraft.

Sumber : Humas Rutan Surakarta

Sumber : Humas Rutan Surakarta

Rombongan Mahasiswa terlihat sangat antusias dengan menyaksikan langsung giat pembinaan. dimana mereka mendapatkan pengalaman dan pemahaman baru secara langsung mengenai pembinaan di dalam Rutan Surakarta. Kami berharap para mahasiswa dapat mensosialisasikan dan memberikan dampak positif kepada masyarakat mengenai pelaksanaan kegiatan-kegiatan pembinaan yang dilakukan warga binaan di dalam Rutan Kelas I Surakarta. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline