Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Liverpool, Arsenal dan Man City Masih Saling Salip di Tikungan

Diperbarui: 6 April 2024   03:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Juergen Klopp dan Pep Guardiola (Foto AFP/Paul Ellis).

Liverpool kembali menduduki peringkat pertama klasemen Premier League setelah pada laga ke-30 berhasil menundukkan skuad papan bawah, Sheffield United dengan skor 3-1 di Anfield, Jumat (5/4/24) dini hari WIB. 

Pada Kamis dini hari sebelumnya, Arsenal dan Man City berhasil menang atas lawan-lawannya. Arsenal menang atas Luton Town di Emirates dan City menang 4-1 atas Aston Villa di Etihad Stadium. 

Dengan kemenangan tersebut Arsenal sempat memimpin klasemen menggeser Liverpool tetapi hanya berlangsung sehari saja, Liverpool kembali meraih puncak usai kemenangan atas Sheffield United  di atas. 

Hingga laga ke-30, Liverpool mengoleksi 70 poin berada di posisi puncak, menyusul kemudian Arsenal dengan 68 poin ada di posisi kedua dan Man City di peringkat 3 dengan 67 poin. 

Liverpool kembali menghadapi tantangan harus bertandang ke Old Trafford, Minggu (7/4/24) pukul 21.30 WIB untuk menghadapi tuan rumah Setan Merah yang baru saja tunduk 3-4 dari Chelsea di Stamford Bridge dalam laga yang dramatis. 

Sehari sebelumnya Arsenal dan Man City bertanding masing-masing melawan tuan rumah Cystal Palace dan Arsenal bertandang ke markas Brighton. 

Dua laga tersebut akan memberikan tekanan kepada skuad asuhan Juergen Klopp, ketika Arsenal dan Man City berhasil meraih kemenangan atas lawan-lawan mereka. Artinya Liverpool juga wajib menang atas Manchester United. 

Darwin Nunez pencetak gol cepat Liverpool (Foto Reuters/Carl Recine). 

Kemenangan Liverpool 3-1 atas Sheffield United diperoleh dengan susah payah padahal mereka adalah tim terbawah di klasemen saat ini. 

Laga baru berjalan 17 menit, aksi Darwin Nunez mengejutkan suporter di Anfield. Nunez yang tampil agresif dalam melakukan pressing akhirnya membuahkan hasil dengan mencetak gol di menit ke-17 tersebut. 

Melihat terjadinya gol Darwin Nunez tersebut, sebenarnya sangat unik dari hasil kengototan pemain asal Uruguay ini. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline