Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Liverpool "Sempurna" di Liga Eropa, 5 Gol ke Gawang Toulouse

Diperbarui: 27 Oktober 2023   06:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mohamed Salah menutup dengan gol ke-5 untuk kemenangan Liverpool 5-1 atas Toulouse di Liga Eropa (Foto UEFA.com). 

Liverpool tahun ini harus menjalani kompetisi kasta kedua yaitu Liga Eropa karena tidak berhasil menjadi tim 4 besar Premier League pada musim kompetisi yang lalu 2022-2023. 

Pasukan asuhan Juergen Klopp ini kembali meraih kemenangan untuk yang ke-3 pada fase grup E dengan mengalahkan tamu mereka, Toulouse, tim asal Prancis. 

Laga yang berlangsung di Stadion Anfield, (Jumat 27/10/23) tersebut berakhir dengan skor 5-1 untuk The Reds. 

Gol-gol  Liverpool hasil kinerja Diogo Jota, Endo, Darwin Nunez, Ryan Gravenberch dan Mohammed Salah. Satu-satunya gol dari Toulouse dicetak oleh Dallinga.   

Kemenangan yang patut dan layak bagi skuad Liverpool melihat performa mereka menguasai permainan. 

Dari catatan UEFA.com (27/10/23), Liverpool mempertahankan rekor tidak pernah kalah dari Toulouse dalam sejarah pertemuan mereka di ajang kompetisi Eropa. 

Toulouse kini telah kalah dalam tiga pertandingan Eropa mereka melawan Liverpool. Sebelumnya mereka kalah di kedua leg pada kualifikasi Liga Champions UEFA pada musim 2007-08.

Sedangkan bagi tim tamu adalah kekalahan yang mengingatkan hasil buruk laga tandang sekaligus menyamai rekor Toulouse di kompetisi klub UEFA, yaitu kekalahan 1-5 di Spartak Moskva pada November 1986. 

Dengan kemenangan ini Liverpool meraih 3 poin lagi sekaligus mempertahankan posisinya di puncak klasemen grup E dengan 9 poin dan produktivitas surplus 8 gol dari memsaukkan 10 gol dan kebobolan 2 gol. 

Malam itu seperti biasa Klopp menggunakan formasi 4-3-3 dengan kuartet lini belakang, Alexander Arnold, Joe Gomez, Joel Matip dan Kamar Lucas yang menggantikan Robertson. 

Sementara kiper adalah Caoimhin Kellehe menggntikan posisi Allison Becker. Rotasi yang sangat baik dalam menjaga kebugaran pemain-pemain dengan jadwal padat seperti ini. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline