Lihat ke Halaman Asli

hendra setiawan

TERVERIFIKASI

Pembelajar Kehidupan. Penyuka Keindahan (Alam dan Ciptaan).

Indahnya Indonesia

Diperbarui: 23 Agustus 2019   18:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: dok. pribadi (IG @hendra.setiawan.17)

Kemajemukan sebenarnya sudah jamak
Tak ada masyarakat yang serba tunggal
Semua harus satu dan sama
Tidak ada
Dan memang tidak akan pernah bisa
Sebab keberbedaan ada secara kodrati

Kepelbagaian sebenarnya sudah dipahami dan dimengerti
Walau tanpa harus diajari
Karena hal itu sudah tumbuh secara alami

Kebhinnekaan sesungguhnya tampaklah indah
Maka, toleransi sejatinya sudah terpatri pada setiap insani
Perbedaan keyakinan bukanah penghalang jalan

Hidup di negeri pelangi
Butuh keikhlasan dalam menerima dan memberi
Untuk menyatu
Untuk berbaur
Untuk bersama
Agar dapat menghasilkan keindahan rupa

Perbedaan itu rahmat
Tak perlu menjadikan khianat

Kita ada
Kita bersama
Di bumi yang satu
Pada tanah air yang satu

Perbesar titik temu
Perkecil titik beda

Negeri yang karya warna ini
Terlalu berharga jika ternodai

Kita ada
Kita bersama

Karena ber-Bhinneka Tunggal Ika

Hendra Setiawan
22 Agutus 2019




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline