Lihat ke Halaman Asli

Sambal Apa yang Tidak Memengaruhi Berat Badan?

Diperbarui: 7 Maret 2023   08:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Sensasi pedas saat memakan sambal atau menambah cabai pada makanan kita bisa menambah cita rasa makanan. Bila dikonsumsi secukupnya, ada banyak manfaat yang bisa didapatkan. Beberapa orang bahkan percaya bahwa makanan pedas menurunkan berat badan, ada juga yang percaya bahwa makanan pedas dapat menaiki berat badan. Lantas, apakah cabai bisa menurunkan berat badan? dan Bagaimana cara mengelolah sambal yang tepat agar tidak memengaruhi kenaikan berat badan?

Apakah cabai bisa menurunkan berat badan?

Apabila ada yang membahas hal tersebut tentu jawabannya bisa. Kenapa? Karena manfaat cabai berawal dari senyawa pemicu pedas yaitu capsaicin.

 

Lalu, bagaimana cara kerja cabai bisa menurunkan berat badan?

Berikut adalah cara kerja cabai untuk menurunkan berat badan :

  • Memperbaiki resistensi insulin

Capsaicin pada cabai membantu mengurangi resistensi insulin dengan cara meningkatkan penyerapan gula di usus.

Selain itu, para ahli menduga bahwa senyawa ini membantu mengurangi disfungsi pankreas, yaitu organ yang memproduksi insulin.

  • Meningkatkan metabolisme

Capsaicin pada cabai membantu mengaktifkan jaringan lemak cokelat atau brown adipose tissue. Jaringan lemak ini penting untuk membakar kalori pada tubuh. Capsaicin pun bisa membuat lemak di tubuh pecah sehingga kadar lemak tubuh pun berkurang.

  • Mengurangi nafsu makan

Mengutip penelitian terbitan International Journal of Food Sciences and Nutrition (2017), Capsaicin membuat fungsi sistem saraf simpatetis meningkat.

Sistem saraf ini ternyata membantu mengurangi hormon pemicu rasa lapar. Efeknya, nafsu makan pun berkurang.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline