Lihat ke Halaman Asli

GenBi KalimantanTimur

GenBi Kalimantan Timur

GenBI Kaltim Peduli Korban Banjir

Diperbarui: 13 Juni 2019   19:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

GenBI Kaltim Komisariat IAIN Samarinda membantu mendistribusikan bantuan kepada masyarakat

Beberapa hari banjir masih belum surut di beberapa wilayah di Samarinda. GenBI Kalimantan Timur Komisariat Universitas Mulawarman dan Komisariat IAIN Samarinda melakukan kegiatan peduli korban banjir.

Pada tanggal 11 Juni 2019. GenBI Kalimantan Timur komisatiat IAIN terjun langsung ke lokasi banjir untuk mendistribusikan bantuan berupa 100 nasi bungkus kepada masyarakat yang terdampak banjir di wilayah Jl. Pemuda, Samarinda. GenBi Kalimantan Timur Komisariat IAIN juga memberikan kepada petugas posko sejumlah uang yang mana untuk digunakan membeli keperluan para korban banjir yang kurang.

GenBI Kaltim Komisariat IAIN Samarinda membantu mendistribusikan bantuan kepada masyarakat

Selain itu, Bank Indonesia melalui GenBI Kalimantan Timur Komisariat IAIN Samarinda memberikan bantuan berupa barang  yang diperlukan korban banjir seperti beras, minyak goreng, mie,pampers bayi, pakaian layak pakai, selimut, serta obat-obatan yang diserahkan kepada petugas posko untuk di distribusikan.

GenBI Kaltim Komisariat Unmul Samarinda

Pada tanggal 12 Juni 2019, GenBI Kalimantan Timur Komisariat Universitas Mulawarman juga terjun langsung ke lokasi banjir bekerja sama dengan Polair Polda Kalimantan Timur . GenBI Kalimantan Timur Komisariat Unmul terjun langsung ke lapangan membantu masyarakat yang terdampak banjir khususnya wilayah Jl. Pemuda, Samarinda, Kalimantan Timur. Adapun, bentuk bantuan yang diberikan kepada petugas posko berupa sembako, air mineral, popok bayi serta obat -- obatan yang mana untuk didistribusikan kepada korban banjir. GenBI Kaltim Komisariat Unmul  membantu memberikan barang bantuan kepada warga yang terdampak banjir sekaligus memungut sampah.

GenBI Kaltim Komisariat Unmul membantu mendistribusikan bantuan kepada masyarakat

#DedikasiUntukNegeri

#BersamaBerkaryaUntukBangsa

#EnergiUntukNegeri

#GenBI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline