Lihat ke Halaman Asli

Fasya Azelia ashar

doa ibu selalu melengkapi

Tidak Hanya di Jogja, Magelang pun Punya Malioboro!

Diperbarui: 17 Januari 2022   09:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Magelang yang dikenal karena seribu candi yang masuk dalam 7 keajabiban dunia ini, yaitu Candi Borobudur akhir-akhir ini sedang di hebohkan dengan wisata malam yang katanya mirip dengan Malioboro, yaitu tepat di kawasan Candi Borobudur.

Hah emang iya? Kok ikut-ikut sih?

Iya betul. Saya juga tidak tau alasan yang pasti, tetapi pasti adanya perbedaan antara Malioboro yang di Jogja dengan Malioboro yang ada di Magelang. Saya akui memang suasannya mirip sekali dengan Malioboro.

Suasananya yang mirip dengan Malioboro sehingga disebut dengan Maliobudur. Cocok dijadikan tempat nongkrong atau bagi kalian yang sedang kumpul keluarga, berkumpul dengan teman, dan bagi kaum milenial yang sedang berpacaran tapi bingung mau kemana.

Karena selain sebagai tempat nongkrong disana terdapat skuter listrik, mobil hias keliling, berbagai macam kuliner dari tradisional hingga kuliner kekinian, dan tentunya ada toko oleh-oleh pakaian dan makanan.

Pada hari-hari biasa lumayan banyak pengunjung yang datang, tetapi setiap malam minggu pasti banyak pengunjung sehingga terkadang orang-orang tidak dapat tempat untuk duduk. Datanglah lebih awal jika ingin mendapatkan tempat. Terkadang mulai dari jam 5 sore orang-orang sudah mulai berdatangan, entah dari Magelang maupun luar kota. Karena biasanya setelah jam 6 sore, mulai padat merayap sehingga terkadang membuat jalanan menjadi macet.

Walaupun sudah berada di level 1 PPKM tidak lupa bagi pengunjung Maliobudur harus menerapkan protokol kesehatan supaya menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Jika membawa anak kecil harap untuk selalu diawasi karena banyaknya kendaraan yang melintas. Dan selalu perhatikan barang berharga yang dibawa karena ramainya orang, dan kita tidak tau orang itu baik atau tidak.

Banyak orang menyempatkan waktunya untuk ke Maliobudur hanya untuk sekedar berfoto-foto dan berkeliling menggunakan skuter listrik. Harga untuk menyewa skuter, yang tentunya ramah di kantong terutama untuk pelajar yaitu dimulai dari 15 menit 10 rb sampai 40 rb kita sudah dapat berkeliling Maliobudur. Jika ingin mengabadikan momen ketika menaiki skuter kalian dapat menyewa di penyewaan yang memfasilitasi fotografer. Skuter listrik ini dapat dinikmati berbagai usia, mulai dari anak-anak kecil sampai orang dewasa.

Dokpri

Dengan hanya mengeluarkan uang 10 rb anda dapat berkeliling di desa yang berada di kawasan borobudur dengan menggunakan mobil hias keliling. Anda akan dijemput dan diantar kembali di jalan dimana anda naik mobil tersebut. Anak-anak pasti senang karena dapat berkeliling. Dan bagi anak-anak yang tidak ingin naik mobil tersebut dapat bermain permainan lainnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline