Lihat ke Halaman Asli

Moh. Faisal Anwar

Pelajar/Mahasiswa

Mahasiswa KKN UM Desa Blumbungan Rutin Laksanakan Pelatihan Futsal

Diperbarui: 20 Juli 2021   04:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pamekasan. 28 Juni 2021 -- 15 Juli 2021, Salah satu kegiatan program kerja yang dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang Desa Blumbungan adalah Pelatihan Olahraga Futsal. Program pelatihan ini dipimpin langsung oleh perwakilan anggota KKN Pulang Kampung Desa Blumbungan yang berasal dari Fakultas Ilmu Keolahragaan yang memiliki kemampuan ilmu olahraga termasuk dalam bidang futsal.

Program pelatihan futsal ini dilaksanakan setiap hari selasa dan kamis di lapangan futsal Desa Blumbungan. Kegiatan pelatihan dimulai pukul 15.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB. Peserta pelatihan futsal ini adalah remaja Desa Blumbungan mulai tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Proses latihan dibagi menjadi dua sesi yang berbeda, sesuai dengan kriteria dan kemampuan masing-masing tingkatan. Sesi pertama untuk tingkat SD dan sesi kedua untuk tingkat SMP. Berkaitan dengan hal tersebut, antusias remaja Desa Blumbungan saat mengikuti pelatihan futsal di lapangan futsal Desa Blumbungan sangat tinggi. Hal tersebut terbukti dengan adanya kehadiran kurang lebih 20 remaja yang ikut aktif dalam pelatihan ini. Pelatihan yang diberikan adalah teknik dasar dalam permainan futsal. Harapan setelah di adakan pelatihan ini dapat mengingkatkan kemampuan remaja sekitar wilayah Desa Blumbungan untuk mendalami dan mengembangkan kemampuan bermain futsal yang benar dan baik.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline