Lihat ke Halaman Asli

M ERIK IBRAHIM

🌼🕊🐇Terbentur---TerBENTUR---TERBENTUK🌼🐇🕊

Puisi: Pundi-pundi Rupiah Ibu

Diperbarui: 13 Februari 2023   19:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar dari Pixabay oleh EmAji. Sebuah gulungan uang rupiah

Dibalik asa yang luas terbentang

Disitulah terjerembab jerih payah meradang

Dari seorang ibu yang tulus

Dari uluran tangan penuh kasih sayang dan halus

Ibu sering kali mengurai tabir kesedihan

Saat pundi-pundi rupiah tak kunjung datang

Lemah letih ditambah beban-beban tersematkan

Namun senantiasa ingat bahwa itu adalah amanah dari Tuhan

Sendi dan tulang ibu yang disulam menjadi pundi-pundi

Dan kepayahan yang diramu menjadi rupiah

Membuat anaknya harus berkaca akan petuah

Dari seorang ibu yang menetap dirumah singgah

Segelintir orang ingin seperti ibu

Derap langkahnya penuh haru biru

Semoga anakmu nanti bisa sukses sepertimu

Jerih payahku dan doa dari ibu, merestuiku...

---

Demikian dan Salam fiksiana




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline