Lihat ke Halaman Asli

Erenzh Pulalo

Memanfaatkan Waktu untuk Menulis

Jadwal Persipura Jayapura pada Pekan ke-2

Diperbarui: 31 Agustus 2021   20:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Halaman resmi Persipura

Laga perdana sudah dilalui tim asuhan Jacksen Tiago yang penuh emosional, kini tim kembali menatap laga kedua.

Walaupun pada laga pertama kalah 2 - 1 dari Persita Tangerang, Persipura harus bangkit dan menunjukkan kebolehannya saat sedia kala.

Laga yang berakhir untuk kemenangan Persita Tangerang ini sempat menghebohkan sepak bola nasional. Mengapa tidak, dalam laga tersebut, bomber asing Persipura Jayapura yang bernama Yevhen Bokhashvili sempat mencetak gol ke gawang Persita Tangerang pada menit ke-52, namun dianulir oleh wasit. Akan tetapi, wasit yang memimpin laga tersebut Fariq Hitaba menganulir gol tersebut karena dianggap menghalang-halangi kiper Persita, Try Hamdani. Keputusan wasit langsung mendapatkan sorotan netizen pecinta sepak bola di media sosial. Padahal jika dilihat dari siaran ulang untuk menghalangi bahkan menyentuhpun tidak. Tetapi apa daya keputusan sudah bulat oleh pengadil lapangan.

Tim Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura diharapkan agar melupakan hal ini dan tetap fokus menatap laga - laga berikutnya.

Tim yang bermarkas di stadion Mandala Jayapura akan melakoni laga kedua saat berjumpa tim asal pulau Jawa Persela Lamongan pada bulan depan (10/09/2021).

Foto: Jadwal Pekan Ke-2, Persipura vs Persela/Sumber: Ilustrasi Pribadi

Persipura sendiri masih dibilang pincang dalam bertanding pada laga kedua, mengingat kedua pemain asingnya Takuya Matsunaga (Jepang) dan Henrique Motta (Brazil) masih dalam pemulihan cederanya. Hal ini yang membuat beberapa pemain menggantikannya pada laga perdana.

Pada laga kedua ini juga akan menarik perhatian besar ialah pada kedua juru taktik. Persela Lamongan dengan mempunyai coach Iwan Setiawan yang bisa dikatakan salah satu pelatih lokal yang luar biasa dalam menangani tim - tim kecil dan selalu menjadi ancaman bagi tim - tim besar seperti Persipura Jayapura yang mempunyai juru taktik asal Brazil Jacksen Tiago.

Segala kesiapan Persipura sangat perlu dilakukan dan kesalahan pada laga perdana tidak perlu diulangi lagi guna mendapatkan poin, karena mengingat pada klasemen sementara BRI Liga 1, Persipura berada pada posisi 16 dengan poin nol. Dan juga beberapa pemain muda yang sudah dipercayakan oleh coach Jacksen Tiago diharapkan dapat menunjukkan kualitas dan bakat bermain sepakbola yang baik, karena saat ini tongkat estafet dari Boaz Salossa sudah diberikan pada pundak kalian sehingga wajib membawa nama baik Persipura di Indonesia maupun di Asia.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline