Lihat ke Halaman Asli

Efi anggriani

Wiraswasta

Bagai Burung Terbang

Diperbarui: 15 September 2019   17:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Bagai burung terbang ke angkasa dengan senang dengan kepakan sayapnya yang membentang,sebuah kesenangan,kebebasan dan hirupan kenyamanan

Biarkan diri ini melukiskan petang dengan tulisan,tentang jingga yang merona dengan cantiknya,atau manakala mentari mencercahkan senyumnya,sebuah tulisan tentang damai jiwa yang diangankan

Biarkan pena-pena ini melaju tanpa tuntutan,karena tidak ada apapun yang ditargetkan,kecuali sebuah kecintaan pada apa yang ingin diberikan,bahkan jika itu bertepuk sebelah tangan

Biarkan diri ini menulis dalam keheningan dan kedamaian ,mengapa mesti dipermasalahkan,diri bahkan tiada pedulian,lalu mengapa justru tuntutan yang tak diharapkan datang mirip gangguan

Beri diri  privasi ,biarkan menulis tanpa tekanan,yang pasti diabaikan dan dikibaskan,karena cinta memang begitu mendalam tentangnya,jadi jangan sia-sia menekan semangat dan menghentikan,pasti ditepiskan dengan senyuman,terserah apa kata dituliskan,karena tuangan tak tertahankan

Kadangkala keinginan satu dan lainnya berbeda,memakai kacamata yang sama salah adanya,jangan berharap dan menuntut dari siapa-siapa,jika tiada memiliki andil apapun dalam hidupnya,biarkan para pena melaju dengan semua takdirnya tanpa tuntutan yang tiada diperlukan,karena sudah ada aturan yang tak diabaikan

#keep on writing down something to  keep healthier soul,tetaplah menuliskan sesuatu untuk memelihara jiwa yang lebih sehat




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline