Lihat ke Halaman Asli

Kepala MTsN 2 Bantul Pantau Persiapan ASPD 2024

Diperbarui: 13 Mei 2024   07:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kamad Isti Pantau persiapan tim ASPD. (Dok. pribadi)

Kepala MTsN 2 Bantul, Isti Bandini memantau dan mengawal persiapan Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) yang dilakukan oleh Tim Asesmen bersama proktor dan teknisi pada Sabtu (11/05/2024). Meskipun libur, Kamad tetap melakukan pantauan ini untuk mengecek sejauhmana persiapan tim Asesmen dalam menyiapkan segala sesuatunya untuk pelaksanaan ASPD. Terlebih lagi terkait perubahan sesi yang semula 3 sesi menjadi 2 sesi dengan penambahan komputer tentunya memerlukan waktu untuk setting tempat. Harapannya ketika hari pelaksanaan segala sesuatunya sudah beres.

Tim ASPD persiapan ruang transit pengawas dan cek kelengkapan yang lainnya. (Dok. pribadi)

                                                                                                                                                                                                                                         
Isti Bandini, dalam pantauannya mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kerja keras tim asesmen dan juga proktor teknisi. "Alhamdulillah, matur nuwun Pak Nur, pak Wiwit, pak Aji, pak Riyan, bu Dina selaku tim proktor teknisi, atas kerja kerasnya menyiapkan perangkat komputer dan menyetting ruang ujian.  Saya juga mengapresiasi bapak ibu semua, meski libur meluangkan waktunya untuk menyiapkan dan menyukseskan ASPD besok Senin. Semoga pelaksanaan ASPD diberikan kelancaran dan kesuksesan," ungkapnya. Selain itu, Isti Bandini juga mengingatkan tim terkait resiko ketika mati listrik. "Jika terjadi pemadaman listrik, siswa tidak perlu panik karena kita sudah menyiapkan genset untuk mengantisipasi hal tersebut," imbuhnya.

Tim ASPD selesaikan penataan ruang ujian dan juga pastikan perangkat siap digunakan. (Dok. pribadi)


"Kami mohon, semua guru dan pegawai turut menyukseskan ASPD tahun ini, Tolong sisipkan doa untuk anak-anak kita sehabis sholat. Semoga mereka diberikan kemudahan dalam mengerjakan soal, sukses dan mendapat nilai yang bagus," himbau Kamad Isti melalui WAG madrasah. (Agt)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline