Lihat ke Halaman Asli

Desy Pangapuli

Be grateful and cheerful

Tol Langit Merdekakan Sinyal

Diperbarui: 18 September 2021   22:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

https://nasional.kompas.com/

Alkisah pernah ada "lawakan" garing, bertanya, "Internet cepat buat apa?"  Jawaban nyeleneh pun ketika itu beragam.  Tetapi, waktu membungkam semuanya, karena jaringan internet "Tol Langit" yang dulu jadi bahan tertawaan, nyatanya kini menjadi kebutuhan mutlak seiring kemajuan zaman.  

Terlihat dari langkah Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Plate yang mengantar Indonesia masuk era digital di segala aspek, termasuk pemulihan ekonomi di saat pandemi.  Sehingga artinya, kebutuhan internet pun kemudian menjadi mendasar.  Berjalan paralel dengan visi Presiden Joko Widodo yang visioner.

Pengertian tol langit disini menggambarkan sebuah sambungan bebas hambatan berupa sinyal internet yang dapat menghubungkan seluruh daerah di Indonesia tanpa terkecuali.  Di beberapa kesempatan Presiden Joko Widodo kerap mengatakan konektivitas adalah kata kunci untuk menghubungkan dari ujung Timur hingga pelosok Barat negeri.

Pengertian ini tidak semata berbicara pembangunan pelabuhan, bandara, jalan tol atau jalur kereta api.  Tetapi juga jaringan internet yang akan mencerdaskan, dan membuka banyak peluang untuk menggali potensi yang ada di pelosok negeri. 

Sebagai contohnya, UMKM digital yang menjadi program Kominfo terbukti melahirkan pengusaha-pengusaha muda.  Demikian juga dunia pendidikan sangat membutuhkan jaringan internet bebas tanpa hambatan untuk pembelajaran jarak jauh.  

Semuanya ini hanya bisa dicerna dan diwujudkan oleh pemimpin yang memiliki visi ribuan langkah ke depan, dan tekad bulat.

Sebab faktanya, tidak mudah untuk mewujudkannya.  Demografi Indonesia yang terdiri dari pulau, lautan, gunung dan perbukitan adalah tantangan yang hanya bisa diatasi dengan jaringan internet yang mumpuni.  Ambil satu contoh, di Papua gunung-gunungnya saja bisa mencapai lebih dari 4.000 meter di atas permukaan laut.  

Kondisi seperti inilah yang menjadi alasan kuat kehadiran tol langit, agar bisa menghadirkan jaringan internet di daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T).  Sekaligus menjawab kesenjangan digital selama ini. 

Manuver Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), menghubungkan proyek 'Tol Langit' Palapa Ring dengan menggelar jaringan sepanjang 12.083 kilometer.  

Jaringan yang akan mempersatukan Palapa Ring Barat, Palapa Ring Tengah, dan Palapa Ring Timur.  Nantinya, Palapa Ring Integrasi dijadwalkan dibangun mulai tahun depan dengan target pembangunan selama dua tahun, dan diperkirakan selesai pada tahun 2023.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline