Lihat ke Halaman Asli

Pengetahuan Dasar Estetika Seni dengan Pendidikan

Diperbarui: 12 Mei 2024   09:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Input sumber gambar

whatsapp-image-2024-05-12-at-08-36-53-66401e69de948f3f15498c82.jpeg

Estetika merupakan bagian dari seni, seni berhubungan dengan keindahan, maka estetika merupakan sebuah pengukuran keindahan akan sebuah seni. Dalam seni musik musik klasik misalnya, kita sering melihat para pemain orkestra menggunakan kostum
yang rapi dan menggunakan jas lengkap. Hal ini merupakan estetikanya sebuah orkestra yang berasal dari budaya Barat. Orang-orang "Barat" pada tahun 1600-an mengidentikkan musik dengan sesuatu yang mewah yang
disimbolkan dengan jas, sehingga yang kita ketahui musik mereka seperti itu, inilah yang disebut estetika.
Dharsono (2007:9) mengatakan bahwa "fakta estetika itu fata jiwa, suatu karya seni bagaimanapun nyata tampak, namun bukan pada
pengaamatan semula, itu hadir dalam pengamatan dan penikmatan". Hal ini berarti ukuran estetika bukan pada asumsi awal tetapi merupakan proses interpretasi yang panjang dari pengalaman-pengalaman melihat dan merasakan kenikmatan Estetika merupakan pandangan umum yang kita ketahui bersama mencirikan sesuatu.

Pendidikan seni memiliki peran penting pada sekolah dasar untuk membentuk pemahaman estetika di tegan tantangan yang dibawa oleh modernitas. Dalam era dimana teknologi, globalisasi, dan perubahan sosial mendominasi, penting untuk mempertimbangkan bagaimana pendidikan seni dapat memperkuat pemahaman kita tentang keindahan dan seni. 

Pendidikan seni bukan hanya tentang mengajarkan teknik dan keterampilan seni, tetapi juga tentang membuka wawasan dan memperdalam pemahaman tentang estetika. Melalui pendidikan seni, siswa diajak untuk menghargai keindahan dalam berbagai bentuk ekspresi, mulai dari seni visual hingga seni pertunjukan.

Penulis : 


Debora Fernanda Nasrani (Mahasiswi S1 PGSD Universitas Palangka Raya

Dosen Pengampu: 

Cahyo Wahyu Darmawan , S.Pd, M.Pd (Dosen Pembelajaran Seni Rupa, Universitas Palangka Raya)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline