Lihat ke Halaman Asli

Tingkatkan Awareness Mengenai Penyakit Tidak Menular, KKN UNDIP Mendata Kesehatan Warga dan Pembuatan Infografis di Kelurahan Pakintelan

Diperbarui: 12 Agustus 2022   04:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Pakintelan, Gunungpati (10/8/2022) --- Pada tanggal 22 Juli 2022 lalu, mahasiswa KKN Tim II UNDIP di Kelurahan Pakintelan, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang mengadakan pendataan kesehatan anggota PKK Kelurahan Pakintelan di Balai Kelurahan. Pendataan kesehatan ini meliputi skrining penyakit tidak menular (PTM) yaitu Diabetes Melitus dan Hipertensi.

Peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah ibu-ibu PKK Kelurahan Pakintelan sebanyak 16 orang yang menjadi sampel. Latar belakang dilaksanakannya kegiatan ini berawal dari kurangnya awareness masyarakat setempat, khususnya ibu-ibu di pra-lansia dan lansia mengenai bahayanya Penyakit Tidak Menular (PTM) seperti Diabetes Melitus dan Hipertensi. Hal ini dapat dilihat ketika pelaksanaan program, cukup banyak ibu-ibu yang kurang memperhatikan kesehatannya dengan rajin melakukan pemeriksaan di pusat kesehatan terdekat dan cukup banyak juga ibu-ibu yang kurang memperhatikan pola makan dan pola hidup yang sehat. Karenanya, dalam pendataan ini diperoleh hasil bahwa 37,5% ibu-ibu beresiko hipertensi dan 22% beresiko diabetes melitus.  Tentunya angka ini cukup tinggi dan perlu peningkatan kesadaran masyarakat mengingat Diabetes Melitus dan Hipertensi merupakan salah satu 5 penyakit pembunuh nomor satu di Indonesia menurut survei Sample Registration System (SRS).

dokpri

Pembuatan infografis dengan harapan meningkatnya awareness merupakan salah satu upaya mahasiswa KKN UNDIP. Infografis ini meliputi definisi diabetes melitus dan hipertensi serta indikator penentuan kategorinya, hasil skrining tiap individu, diagram batang, serta tabel-tabel frekuensi hasil skrining dan pengklasifikasiannya. Kemudian hasil infografis ini dibagikan ke grup Whatsapp anggota PKK Kelurahan Pakintelan. Harapannya, infografis dan pelaksanaan skrining ini meningkatkan awareness akan bahaya dari Penyakit Tidak Menular (PTM) seperti Diabetes Melitus dan Hipertensi sehingga pola hidup sehat dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan resiko penyakit dapat dihindari.

Penulis: Bungan Tcania Paulina Grace

NIM: 24050119110032

Fakultas/Jurusan: Fakultas Sains dan Matematika/Statistika

Dosen Pembimbing Lapangan: Ir. Hermin Werdiningsih, M.T..

Lokasi : Kelurahan Pakintelan, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline