Lihat ke Halaman Asli

Hebat! BUMN Kelas Dunia Ini Tak Lupakan Kelestarian Lingkungan

Diperbarui: 9 Maret 2018   18:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

hec.edu

Tentulah sebagian besar masyarakat mengerti, bahwa kegiatan industri dilakukan bukan cuma mengincar pembangunan ekonomi, tapi kelestarian lingkungan juga jadi aspek utama. Karena prinsipnya, setiap kegiatan pengolahan pasti menimbulkan hasil samping yang gak diinginkan... limbah !

Limbah yang dihasilkan dari setiap kegiatan industri sangatlah dapat merusak lingkungan, jadi perusahaan harus bertanggung jawab dengan limbahnya sendiri.

Green Development jawabannya !

Konsep yang yang disajikan World Research Institute ini dibuat untuk ciptakan perusahaan yang ramah lingkungan, Dimana pembangunan ekonomi secara skala besar harus berjalan seimbang dengan kelestarian lingkungan, dapat memanfaatkan lahan yang telah lama ditinggalkan dan tidak bisa dimanfaatkan masyarakat sekitar, serta melakukan pengelolaan perusahaan sedemikian rupa gak rusak lingkungan.

Konsep Green Development tersebut ternyata telah diterapkan negeri ini, contohnya melalui PT Semen Indonesia (SMI). Lahan batuan kapur yang gak bisa ditanami tumbuhan sehingga ditinggalkan masyarakat, dimanfaatkan SMI bangun pabrik semennya.

Karena dengan penambangan batu kapur sebagai bahan baku semen, bisa tingkatkatkan pendapatan negara. Sementara hasil samping dari kegiatan penambangan dan pengolahan semen gak dicuekin mereka.

Misalnya aja limbah gas, pabrik SMI di Tuban, Jawa Timur bisa sukses tekan emisi Karbondioksida (CO2) dengan manfaatkan panas gas buang.  Sejak tahun 2014, pabrik ini sudah bangun Waste Heat Recovery Power Generation (WHRPG), fungsinya untuk pembangkit listrik. Akibat keberhasilan itu, CEO Global Environment Center kasih apresiasi buat pabrik SMI di Tuban (sumber : http://finance.detik.com).

WHRPG adalah proyek pemanfaatan gas buang yang mampu mengurangi emisi karbondioksida sebesar 122.358 ton per tahun atau setara dengan menanam 4.295 pohon trembesi di areal 96 hektar (sumber : http://penamerahputih.com).

Gak cuma itu, buat penuhi kebutuhan air selama kegiatan industri berjalan, hampie semua pabrik SMI bangun embung sendiri sebagai wadah tampung air hujan dan diolah jadi air bersih.

SMI adalah contoh perusahaan besar yang concern urusin lingkungan. Dari upaya-upaya nya dalam jaga kelestarian lingkungan, gak heran kalau perusahaan plat merah besar ini dapat Proper Emas. Hal ini adalah bukti bahwa pabrik-pabrik punya SMI, dalam pengelolaan lingkungannya gak cuma mengikuti standar yang ditetapkan KLH, tapi telah melakukan pengelolaan diatas standar yang ditetapkan oleh KLH dan melaksanakan Corporate Social Responsibility (CSR) (sumber : http://kanalsatu.com).

Dorong perekonomian bangsa, kelestarian lingkungan terawat, masyarakat sejahtera...

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline