Lihat ke Halaman Asli

Lidia Wulan

Digital Marketing Trainer

Apa itu Marketing Online Visual?

Diperbarui: 25 Juni 2015   21:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Internet Marketing Visual

[caption id="" align="aligncenter" width="413" caption="Internet Marketing Visual"][/caption] Sekarang sedang tren memasarkan produk secara visual, sebagai contoh ada sebuah video amatir mengenai seorang yang menyanyikan lagu secara lipsing dan itu sangat terkenal setelah dimasukan dalam YouTube. Dampaknya orang yang lipsing tersebut mendadak menjadi seperti artis. Dampak yang luas dari YouTube yang selama ini bisa dilihat yaitu bagi perusahaan-perusahaan rekaman untuk mendapatkan bibit yang mempunyai talenta, dia cukup mencarinya di YouTube. Perusahaan tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk mencari model, penyanyi ataupun yang lainnya, hanya melihat di internet. Dan masih banyak cerita lainnya yang menggambarkan ketenaran secara mendadak di YouTube. Hal itu bisa kita manfaatkan untuk memasarkan produk kita disana. YouTube digunakan baik oleh orang pribadi maupun perusahaan. Banyaknya perusahaan-perusahaan mulai mempromosikan suatu produk melalui YouTube. Ada pula individual dari orang-orang yang dengan sengaja meng-upload video produknya agar dikenal. Youtube yang merupakan tempat berbagi video juga sangat terkenal dan dikunjungi oleh jutaan orang. Adanya fasilitas sharing ke sosial media lain membuat YouTube populer karena kemudahan orang berbagi ke orang lain tentang hal yang menarik dalam bentuk video atau film. Semua orang dapat mencari produknya di YouTube. Hanya tinggal memasukkan kata kunci yang dicari, semua video yang terkait kata kunci itu dapat kita lihat dan download kapan saja. Ini merupakan salah satu media online yang efektif bagi kita untuk memasarkan produk kita dengan mudah dan biaya yang murah. Kita cukup membuat skenario dari visual yang ingin kita buat atau jika dimungkinkan menggunakan handphone yang ada lalu merekamnya. Setelah itu memasukannya ke YouTube, mudah bukan. Ini merupakan salah satu strategi marketing yang sangat populer dan tren ke depannya, akan semakin banyak sekali jumlah pengunjung. Dengan visual orang dapat menangkap pesan yang disampaikan dan mengundang emosi untuk orang mencoba atau membeli produk tersebut. Jadi manfaatkan trend marketing online secara visual yang saat ini sedang gencar dilakukan oleh perusahaan dan individu. Selamat mencoba. Sumber : ICTFiles.Com




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline