Lihat ke Halaman Asli

Jalan Tol Pejagan-Pemalang Siap Sambut Pemudik

Diperbarui: 27 Mei 2018   05:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

PT Waskita Karya pastikan ruas tol Brebes-Pemalang sudah bisa dilalui untuk arus mudik lebaran 2018. Saat ini ruas jalan tersebut sedang melaksanakan rekomendasi hasil Uji Laik Operasi (ULO).

"Sudah seratus persen. Tinggal melaksanakan hasil ULO. Ada empat yakni pelunasan Guardrail, rambu dan marka jalan, tambahan reflector di barrier dan penyelesaian gate temporary Kertasari," kata Kepala Proyek Pejagan-Pemalang Tol Road (PPTR) Seksi 3 dan 4 PT Waskita Karya, Benni Panjaitan, Sabtu, 26 Mei 2018, di Brexit.

Ia menambahkan ruas Jalan tol Pejagan-Pemalang seksi 3 dan 4 siap dilalui oleh para pemudik mulai H-10 Lebaran. Ruas tol seksi 3 yaitu meliputi Brebes Timur- Tegal sepanjang 10,40 kilometer dan seksi 4 ruas Tegal- Pemalang sepanjang 26,9 kilometer.

Ada beberapa titik peristirahatan bagi pemudik saat melewati Tol Brebes-Pemang. Di antaranya titik peristirahatan tipe B di kilometer 276 desa Penarukan, Tegal yang masih dalam tahap pengerjaan. Sementara pembangunan titik peristirahatan dengan tipe A juga dikebut di desa Lebeteng di kilometer 282.

Untuk rest area tipe Ayakni seluas sekitar 6 hektare, akan dilengkapi dengan musala, toilet, tempat penjual makanan, dan SPBU, sedangkan tipe B berukuran lebih kecil yakni sekitar 2 hektare dan tidak dilengkapi dengan tempat pengisian bahan bakar.

"Di kedua rest area tersebut, kita fokus pada penyelesaian toilet, mushala dan tempat parkir. Sedangkan untuk SPBU dan penjual makanan akan disiapkan oleh investor. Lokasi parkir tambahan juga disiapkan di titik Cacaban," kata Kepala Cabang Operasional PT Pejagan Pemalang Toll Road Ian Dwinanto.

Pemudik yang melewati ruas tol Pejagan-Pemalang dari Brebes Timur ke arah Semarang juga tidak akan ditarik pembayaran alias gratis selama arus mudik dan arus balik karena statusnya masih dalam tahap uji laik operasi.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline