Lihat ke Halaman Asli

Pendidikan di Aceh Semakin Menurun Terutama pada Pendidikan Karakter

Diperbarui: 30 April 2024   02:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

        

Aceh Besar -Pendidikan di Aceh saat ini kualitasnya semakin menurun terutama pada jenjang-jenjang seperti fase D dan fase f, juga pada pendidikan karakter peserta didik. Pendidikan tidak hanya untuk mencerdaskan atau memiliki wawasan yang luas, tetapi juga untuk membentuk karakter.

       Oleh karena itu, pendidikan sangat berperan penting dalam meningkatkan karakter peserta didik. Kata Maulidar, S.pd, selaku praktisi di bidang pendidikan, pada saat diwawancarai, pada Minggu, (28/04/2024).

       Menurut Maulidar, kurangnya dukungan dari orang tua peserta didik juga menjadi pemicu kurangnya kualitas pada perkembangan pendidikan di Aceh, terutama pada pendidikan karakter. "Pendidikan berkarakter juga harus dilakukan di lingkungan keluarga. Orang tua adalah penanggung jawab utama dalam pendidikan peserta didik, karena pendidikan dasar dimulai dari rumah. Karena ku kurangnya dukungan dari orang tua juga menjadi penyebab kurangnya kualitas pada perkembangan pendidikan di Aceh." Jelas Maulidar

       Maulidar berharap pendidikan di Aceh semakin baik kedepannya. " Harapan saya semoga pendidikan di Aceh semakin baik ke depannya, dan semoga orang tua di rumah juga memperhatikan putra putrinya, juga memberikan pendidikan yang lebih baik lagi kepada putra putrinya, jangan hanya mengharapkan pendidikan dari guru atau sekolah saja, pentingkan dulu pendidikan dasar di rumah baru di sekolah, supaya sinkron dan menjadikan pendidikan di Aceh itu lebih berkualitas. Pendidikan berkarakter akan tercipta dengan baik melalui kolaborasi antara orang tua dan guru." Harapan Maulidar

        Ada berbagai kontribusi yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Aceh yang lebih baik. " Sebagai seorang guru saya memberikan pendidikan terbaik kepada peserta didik semampu saya di sekolah, memberikan pendidikan karakter, memotivasi peserta didik untuk terus berkarya dan memberikan ide-ide kreatif dan inovatif kepada peserta didik." Lanjutnya

         Orang tua berperan aktif dalam memberikan nilai-nilai moral agar seorang siswa atau mahasiswa menjadi peserta didik yang berkarakter. Untuk mewujudkan pendidikan berkarakter di Aceh yang lebih baik diperlukan kerja sama yang baik antara pemerintah, guru dan orang tua.  




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline