Lihat ke Halaman Asli

Flyover Kramat Sampang Jadi Tempat Santai Muda-mudi

Diperbarui: 5 November 2020   18:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beberapa warga yang lagi santai di fly over Kramat Sampang Kecamatan Kersana

Ngumpul sambil ngobrol bersama teman-teman merupakan salah satu kebiasaan yang banyak dilakukan oleh muda-mudi jaman sekarang, diberbagai tempat kita bisa dengan mudah menjumpai hal tersebut, seperti yang terjadi di flyover Kramat Sampang Kecamatan Kersana Kabupaten Brebes.

img-20201105-160526-5fa3e30df5f3297d8f17fb92.jpg

Di tempat tersebut sering digunakan untuk ngumpul bagi para warga sekitar khususnya kaum muda. Waktu sore adalah saat yang ramai mereka akan memadati titik-titik kumpul bersama komunitas, grup, maupun teman sepermainan.

Tidak jarang juga ada Bapak maupun ibu mengajak anaknya untuk menikmati pemandangan dan suasan yang indah di tempat itu.

Selain sore, waktu pagi juga tidak jarang yang datang sekedar jalan-jalan atau olahraga baik joging maupun bersepeda. Komunitas sepeda tidak sedikit yang sering memanfaatkan tempat tersebut untuk tujuannya.

Flyover Kramat Sampang dari kejauhan

Flyover Kramat Sampang memang menyajikan pemandangan indah tersendiri. Di arah selatan warga yang datang bisa menikmati indahnya pemandangan Gunung Kumbang. Selain itu, Gunung Slamet dan Ciremai juga bisa kita lihat manakala cuaca mendukung. 

Dari flyover tersebut warga juga dapat melihat lalu lalang kendaraan yang melintas di jalur tol baik yang arah ke Jakarta maupun sebaliknya.

Selain dapat menikmati pemandangan alam yang indah, alasan lain tempat tersebut menjadi tempat favorit nongkrong adalah karena flyover tersebut jarang dilewati kendaraan-kendaraan besar (roda 4 atau lebih), karena memang jalan tersebut bukan jalur utama bagi tranportasi kendaraan.

Sebenarnya di sebelah timur flyover Kramat Sampang ada flyover lain, namun tidak seramai di Kramat Sampang, karena di flyover tersebut banyak dilewati kendaraan-kendaraan baik sepeda motor maupun mobil yang mengarah ke Kecamatan Kersana, Banjarharjo, Ketanggungan dan sekitarnya maupun sebaliknya, karena ramai jadi mungkin warga kurang nyaman menjadikanya tempat santai.

aan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline