Lihat ke Halaman Asli

Afifah Mahardika

BERBAGI TIPS

Dampak Coronavirus, Anak Kecanduan Smartphone

Diperbarui: 6 Mei 2020   12:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Smartphone adalah benda genggam yang sangat kita perlukan dalam kegiatan sehari-hari. Mulai dari kalangan muda hingga tua, tak lepas dari genggaman smartphone. Kecanggihan smartphone ini dapat mengahasilkan manfaat dan kerugian masing-masing tergantung pada cara pengunaannya.

Dalam anak usia dini, saat mereka lahir sudah ada smartphone disekitarnya. Orang tua pasti akan mengenalkan anaknya dengan smartphone, karena itu ajari anak sejak dini dengan penggunaan smartphone secara bijak.

Lindungi anak untuk tidak keluar rumah karena bahaya coronavirus dengan menggunakan smartphone itu adalah cara jitu orang tua untuk menghibur anak yang lagi bosan. Apalagi saat ini anak yang hanya dirumah saja, pasti sering menggunakan smartphone untuk hiburan dirumah

Berikut ini adalah tips untuk ajari anak secara bijak supaya tidak kecanduan menggunakan smartphone :

  • Hal yang paling utama yakni waktu pertama kali anda kenalkan smartphone pada anak, anda harus selalu berada disampingnya.
  • Tuntun anak cara gunakan smartphone dengan baik seperti cara memegangnya, jarak untuk melihat smartphone.
  • Lalu, jika anak sering menonton youtube maka tuntun anak untuk menonton tayangan yang sesuai dengan umur. Jangan sampai anak terjerumus pada tayangan orang dewasa. Atau gunakan aplikasi youtube kids yang tayangannya sesuai dengan umur anak.
  • Batasi waktu anak untuk gunakan smartphone, ini juga hal yang sangat penting karena jika anak dibiarkan bermain smartphone tanpa ada batasan waktu maka akan menjadi kecanduan.
  • Jangan hanya game atau hiburan lain yang anda ajarkan, download aplikasi atau lihat youtube edukasi belajar warna, huruf, angka, nama binatang. Itu sangat membantu ingatan anak untung belajar mengenalinya, perlahan anak akan bisa berhitung dan membaca.
  • Ajari anak untuk mencuci tangan setelah bermain smartphone, karena layar smartphone itu sangat kotor. Dan ajari anak untuk membersihkan smartphone setelah digunakan dengan cara sederhana yakni menggunakan tisu basah dan tisu kering.

Itulah beberapa tips untuk menghidarkan anak dari kecanduan smartphone, jaga kesehatan anak dan selalu ajak anak bermain untuk melatih sifat sosialnya. Semoga bermanfaat!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline