Mohon tunggu...
Zuni Sukandar
Zuni Sukandar Mohon Tunggu... Guru - Seorang guru SLB

Lahir di Magelang, 20 Mei 1971, SD-SMP di kota yang sama, S-1 di Jogjakarta, saat ini mengajar di SLB Maarif Muntilan sebagai guru tunanetra.

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Surat Nikah

21 April 2021   21:11 Diperbarui: 21 April 2021   21:18 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

"Mbak ngurus apa?" tanyaku sok ingin tahu pada seorang perempuan bertubuh kurus yang kebetulan duduk berdekatan denganku di salah satu kantor KUA siang itu.

"Ini, ngurus surat nikah. Kemarin pas bongkar-bongkar rumah, entahlah, surat-surat penting kok banyak yang hilang," jawabnya penuh rasa penyesalan.

"Terus?" tanyaku tidak sabar.

"Ya, termasuk surat nikahku hilang."

"Keduanya?" tanyaku kali ini setengah tidak percaya.

"Ya, kedua-duanya."

 Akhirnya aku  pun diam. Aku tidak dapat membayangkan seandainya dokumen penting seperti surat nikah, ijazah, atau surat penting lainnya tiba-tiba tidak ditemukan.

Perempuan yang ternyata adik temanku semasa sekolah itu sudah datang beberapa kali ke kantor KUA untuk mengurus kehilangan surat nikah.

Untung hanya suratnya yang hilang, jika suaminya bagaimana, batinku mencoba menenangkan diri.

Seorang perempuan yang duduk di sebelahku ternyata masih saudaranya, dengan sedikit berbisik bercerita.

"Dulu, suaminya memang pernah menghilang beberapa saat. Jadi yang hilang bukan hanya surat nikahnya."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun