Mohon tunggu...
Zufar Rasyad Riyarkananta
Zufar Rasyad Riyarkananta Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga (21107030084)

Selanjutnya

Tutup

Trip

Pesona Desa Wisata Ledok Sambi

28 Mei 2022   20:40 Diperbarui: 28 Mei 2022   20:45 771
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan kota dengan destinasi wisata yang cukup banyak yang dapat dikunjungi wisatawan lokal maupun manca negara. Beribu pilihan wisata dapat ditemukan di kota ini. Mulai dari wisata pegunungan, pantai, hingga tempat wisata sungai pun terdapat di kota ini. Salah satunya yaitu wisata alam Ledok Sambi. Ledok Sambi terdapat di daerah Jogja bagian utara, tepatnya di Jl.Kaliurang KM19 No.2, Pakembinangun, Kec. Pakem, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jarak dari pusat Kota Yogyakarta pun tidak terlalu jauh, yaitu sekitar 22 km atau sekitar 1 jam jika melintasi Jalan Kaliurang. Jalan yang ditempuh pun juga sudah sangat bagus, baik menggunakan kendaraan bermotor maupun mobil.

Wisata Ledok Sambi ini sangat cocok jika kalian ingin berwisata dengan keluarga kalian, tempatnya yang luas dan juga sejuk sehingga cocok jika kalian ingin bersantai menghabiskan waktu dengan keluarga kalian. Selain itu kalian juga bisa bermain air di sungai dan juga terdapat beberapa wahana yang disediakan oleh pihak Wisata Ledok Sambi. Wahana yang disediakan pun beragam, mulai dari flying fox, point ball, dan yang lainnya. Bagi kalian para pecinta dan pemburu foto alam tempat ini sangat cocok untuk dikunjungi, dikarenakan keindahan alam yang disuguhkan dan juga banyak spot foto yang dapat diambil.

Di Objek Wisata Ledok Sambi kita juga dapat berkemah, Pihak Objek Wisata Ledok Sambi menyediakan penyewaan tenda jika kalian ingin berkemah. Kalian cukup merogoh kocek Rp35.000/orangnya untuk dapat menyewa tenda dan berkemah di Objek Wisata Ledok Sambi. Tapi jika kalian ingin lebih menghemat kalian bisa mengambil paket untuk 4 orang yaitu Rp120.000/tendanya. Objek Wisata Ledok Sambi buka terbuka untuk umum mulai dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Untuk tiket masuknya tidak dipatok biaya, kalian cukup mengeluarkan uang seikhlasnya untuk dapat memasuki objek wisata tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun