Mohon tunggu...
Ceramah Gus Baha
Ceramah Gus Baha Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Bismillah. Alhamdulillah. Kemanapun aku terjatuh aku terjatuh pada rahmatMu yaa Allah, Kemanapun aku meraih aku meraih pada rahmatMu yaa Allah

Allahumma sholi ala sayyidina Muhammad wa a'la aali sayyidina Muhammad

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Masa Lalu dan Manisnya Hidayah

29 Oktober 2020   11:28 Diperbarui: 11 Agustus 2023   11:24 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Bismillahirrahmanirrahim

Dari garis melengkung yang sudah terbuat
pola guntingan itu masih bisa melaju lurus
Membuat model pakaian kehormatan yang baru
Yang menutup celah
Menjahit lubang aib yang koyak
Menangkup rapat rapat
Bukankah epidermis kulit juga membungkus
daging dan merah darah yang tak perlu tersibak
Juga perut yang didalamnya tak boleh terburai

Tak perlu dikemuka
Semua kita memiliki penutup aurat
Karena Dia Allah yang menutup rapat
Cela yang sudah terbuat

DiaNya Pengampun menunggu dengan pakaian baru
Yang juga sudah dicelup pemutih penyuci hati
Pembersih munkar dengan deterjen sholat
Pelembut alunan nada Kalimat Kalam
Pewangi rapalan dzikir keutamaan
Untuk selanjutnya disetrika lapar puasa sampai licin
Meski panas menyiksa raga
Sejatinya tirakat jiwa

Taubat menjadi peringan masa hisab
Dengan rapalan kebaikan
Rokib pun berseteru garang menahan laju pena Atid
Hukum alampun gamang
Jutaan kebaikan menggelayut sisi kanan Mizan

Sebab Dia Tuhan mengulur menggapai tanganmu dari terjatuh
Mengusap lembut kepalamu dalam sujud
Mengirim ribuan malaikat membentangkan sayap seraya menghapus air mata
Dengan sapu tangan Rahmat 

Jangan dengarkan mereka yang menghardik para pengemis cahaya
Mengusir pengiba Perindu Tuhan tuk ditemu

Karena Dia Allah yang ingin bertemu di Surga di ujung Keabadian waktu
Menghamparkan benderang cahayaNya yang cemerlang gemilang membahana
Melihatmu menyimpul senyum pujian syukur

Disadur dari ceramah KH. Ahmad Bahaudin Nursalim (Gus Baha) Hafizahullah. Semoga Guru-guru kita dipanjangkan umurnya dan diberi sehat wal Afiat. Aamiin YRA

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun