Mohon tunggu...
Zafira Maulida Rahma
Zafira Maulida Rahma Mohon Tunggu... Mahasiswa - Tholabul Ilmi

Behaviour, Beautiful, Brain

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pentingnya Kesehatan Mental Dalam Bekerja

3 November 2021   11:02 Diperbarui: 3 November 2021   11:25 383
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Pribadi (Hitam Putih)

Suatu hari ada seseorang yang mengikuti sebuah organisasi. Di awal mengikuti organisasi dia merasa senang, karena banyak pengalaman yang didapatnya. Tetapi pada suatu momen dia merasa tertekan, dikarenakan orang tuanya yang membatasi agar tidak terlalu sering keluar rumah. Akibat dari permasalahan ini, aktivitas organisasi yang dia ikuti menjadi terhambat. Dia sangat bingung, apa yang harus dia lakukan saat itu. Kemudian dia melakukan introspeksi diri dan mencoba mencari solusi untuk masalah yang dia hadapi.

Setelah melakukan evaluasi diri, akhirnya dia menemukan titik terang. Dia memutuskan untuk lebih baik dalam mengatur waktu, agar dia bisa mengikuti organisasi dan tidak melupakan pekerjaan rumah, juga agar lebih tepat waktu untuk kembali pulang ke rumah. Hari demi hari pun berlalu, hasil dari keputusannya yang telah dia  jalankan membuahkan hasil. Dia menjadi seorang organisator yang berprestasi, akhirnya orang tuanya semakin mendukung dia untuk mengikuti organisasi tersebut. 

Dari kisah singkat diatas dapat kita ambil pelajaran bahwa segala permasalahan akan selalu ada solusinya. Jika dalam melakukan sebuah pekerjaan kita dihadapi dengan sebuah permasalahan, kemudian kita selesaikan dengan hati yang tenang tidak terburu-buru dan dengan solusi yang tepat dan baik, maka kita tidak akan mengalami yang namanya stress kerja. Walaupun demikian kita juga harus waspada dan lebih berhati-hati dalam melakukan sebuah pekerjaan, agar kita tidak sampai mengalami stress kerja.

Pengertian Stres Kerja

Menurut Handoko (2001:200) stres adalah suatu kondisi ketegangan yang mempengaruhi emosi, proses berpikir dan kondisi seseorang. Stres ini sering terjadi apabila seseorang dalam keadaan penuh tekanan, sehingga dapat mempengaruhi keadaan fisik maupun mentalnya. Sebuah lingkungan pekerjaan menjadi faktor yang sangat berpengaruh dalam indikator munculnya stres. Selain itu, tuntutan pekerjaan yang bukan pada porsinya menjadi sebuah tekanan bagi seseorang dalam melakukan pekerjaan tersebut. Akhirnya ini menjadi penghambat kinerja tiap individu pekerja.

Banyaknya hal yang harus dilakukan dalam waktu bersamaan, terkadang menjadi sebuah ketegangan bagi sebagian orang. Karena mereka cenderung bingung, bagaimana mengatur waktu dalam melakukan pekerjaan tersebut. Situasi seperti ini dapat mempengaruhi keadaan psikis dan fisik seseorang. Stres kerja pasti pernah dialami oleh setiap orang, tetapi stres kerja ini dapat dihadapi dengan baik. Tergantung bagaimana tiap individu dalam menghadapi dan mengatasi sebuah stres kerja ini. Oleh karena itu kita harus menjaga kesehatan mental diri sendiri, karena mental yang sehat dapat menolak stres kerja.

Kesehatan Mental 

Mental adalah hal-hal yang berkaitan dengan batin dan watak manusia. Dengan kata lain, kesehatan mental adalah kondisi ketika batin dan watak manusia dalam keadaan normal, tenteram, dan tenang, sehingga dapat menjalankan aktivitas dan menikmati kehidupan sehari-hari. Dan sebaliknya apabila kesehatan mental buruk maka seseorang tidak akan bisa menjalankan aktivitasnya dengan baik, karena kondisi batin dan watak manusia tersebut tidak dalam keadaan baik atau bisa dikatakan sedang tidak normal. Kesehatan mental menjadi faktor terpenting bagi manusia sedari kecil hingga dewasa. Apabila seseorang tersebut memiliki kesehatan mental yang baik, ia akan memiliki kehidupan yang baik pula. Bisa dibilang ia memiliki masa depan yang cerah.

            "Orang yang hebat berawal dari mental yang sehat"

Cara Menjaga Kesehatan Mental

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun