Mohon tunggu...
Yuli Anita
Yuli Anita Mohon Tunggu... Guru - Guru

Jangan pernah berhenti untuk belajar

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Balada Koperasi di Kampung Manggis

25 Maret 2021   10:46 Diperbarui: 25 Maret 2021   11:11 510
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Tribunnews.com

Marilah hai semua rakyat Indonesia

Membangun segera... 

Membangun kluarga yang sejahtera

Dengan PKK... 

Sore itu dengan penuh semangat ibu-ibu  Kampung Manggis menyanyikan lagu mars PKK.  Pertemuan anggota PKK yang diadakan setiap bulan tanggal 9 hari ini diadakan di rumah ibu Siti. 

PKK sebagai wahana bagi ibu-ibu di kampung untuk berkumpul,  bertukar informasi selalu dihadiri  dengan  antusias.  Dalam pertemuan PKK biasanya ada yang membagi ilmu tentang membuat kue atau masakan tertentu,  tentang rias atau kecantikan, kadang juga pak RT sendiri yang mengisi materi berkaitan dengan masalah kampung.  Sudah menjadi rahasia umum bahwa ibu-ibu jauh lebih rajin mengikuti pertemuan dibanding bapak-bapak.  Karena itu informasi  tentang kampung biasanya lebih sering dilewatkan PKK daripada pertemuan bapak- bapak.

Hari ini sesudah menyanyikan lagu,  laporan masing masing seksi,  dilanjutkan dengan pengumuman dari sie koperasi simpan pinjam.  Dari semua acara yang ada sebenarnya ada satu yang merupakan acara puncak. Pengumuman dari seksi koperasi simpan pinjam tentang besaran uang bisa dipinjamkan hari ini. 

Keberadaan koperasi di PKK adalah meru pakan daya tarik sendiri bagi para pesertanya.  Koperasi yang bertujuan untuk membantu meningkatkan perekonomian warga melalui pemberian pinjaman disambut begitu antusias oleh warga kampung.  Terbukti modal koperasi bisa meningkat sampai dua kali lipat dalam waktu kurang dari setahun.

Siapa yang tidak tergoda untuk meminjam ke koperasi?  Bunganya rendah,  tanpa jaminan lagi.   Pinjaman bisa diangsur dalam tempo empat bulan,  tidak terlalu panjang yang penting bisa pinjam lagi.  Jumlah besaran pinjaman bervariasi.  Jika betulan yang pinjam banyak maka besarannya kecil,  sebaliknya jika yang pinjam sedikit, maka bisa meminjam uang dalam jumlah yang banyak.  Prinsipnya tidak ada uang yang mengendap.  Semua harus diputar.

Syarat meminjampun tidak macam-macam.  Yang penting menjadi anggota PKK dan tiap bulan membayar simpanan wajib. Cukup itu saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun