Mohon tunggu...
Yonathan Christanto
Yonathan Christanto Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Moviegoer | Best in Specific Interest Kompasiana Awards 2019

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"A Mother's Love", Racikan Horror Berkelas dari Joko Anwar untuk Asia

8 Oktober 2018   13:50 Diperbarui: 8 Oktober 2018   16:32 5582
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Film yang Digarap dengan Maksimal

Film ini menurut saya sangat efektif menghadirkan keseraman yang maksimal di sepanjang film. Joko Anwar tidak mengumbar jumpscare seperti film-film horror pada umumnya. Joko Anwar dengan lihai menggabungkan atmosfer, tone dan permainan kamera yang sugestif hingga menghasilkan adegan demi adegan yang mengerikan. 

Kemunculan si hantu wewe gombel ini pun sejatiny

Hboasia.com
Hboasia.com
a tidak banyak, sehingga mampu menciptakan rasa penasaran yang tinggi akan seperti apa sosoknya ketika muncul nanti. Tapi sekalinya hantu ini menampakkan diri, dijamin bikin bulu kuduk merinding. 

Karena seperti "ibu" di Pengabdi Setan, tampilan hantu wewe gombel ini pun tidak dibuat berlebihan.Namun disitulah poin nya, semakin sederhana justru semakin seram. Apalagi gerakan si wewe ini cenderung lambat dan mengintimidasi. Jadi bisa terbayang kan horrornya seperti apa?

Pujian pun datang dari hubungan yang dibangun oleh Marissa Anita dan Muzakki Ramdhan di sepanjang film. Mereka sangat natural dan benar-benar membuat kita percaya bahwa mereka adalah ibu-anak sungguhan. 

Marissa mampu menunjukkan karakter single parent yang berani, sayang terhadap anaknya dan tidak mudah menyerah. Bahkan di beberapa adegan, hubungan mereka berdua benar-benar bisa bikin baper, sampai membuat kita lupa kalau ini film horror atau drama.

Hboasia.com
Hboasia.com
Muzakki Ramdhan, jelas sukses memerankan tokoh sentral di film ini. Meski usianya masih kecil, namun tak bisa dipungkiri aktingnya sangat ciamik dan sukses memainkan emosi senang-sedih di tiap adegan yang diperankannya.

Scoring film ini juga jempolan, karena berhasil menciptakan atmosfer kelam dan menegangkan di sepanjang film.

Intinya, film ini benar-benar digarap dengan maksimal oleh Joko Anwar. Apalagi, durasi film ini sejatinya cukup singkat yaitu dibawah 60 menit. Namun apa yang ditawarkan film ini sangat efektif dan juga padat meski durasi tak sepanjang biasanya.

Dan karena Joko Anwar juga merupakan penulis film ini, maka terlihat Joko Anwar sangat lepas dalam menggarap film ini. Hasilnya pun bisa dirasakan, sangat memuaskan.

Pembuka Serial Folklore yang Tepat 

Sejak diumumkannya proyek serial Folklore tahun lalu dan terpampang nama Joko Anwar sebagai salah satu sutradaranya, praktis proyek ini menjadi salah satu proyek yang paling ditunggu oleh para penikmat film horror termasuk saya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun