Mohon tunggu...
Yadi STP MM
Yadi STP MM Mohon Tunggu... Penulis - Science Content Writer PT Algarosan Nusantara

Berasal dari Rangkasbitung sekarang tinggal di Surabaya. Bekerja sebagai penulis.

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana Pilihan

Novel Cerita Ksatria Ilalang Bab 8. Terbuai Pesona Sang Kembang Desa

31 Mei 2022   08:47 Diperbarui: 23 Juni 2023   08:55 973
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sudah 2 Tahun Jaka Someh berlatih ilmu silat. Seperti biasanya, setiap bulan dia mengunjungi kediaman Aki Sudin. Sambil memikul barang bawaan hasil panen, dia berjalan tegap menuju desa Cinangka.

Sesampainya di kediaman Aki Sudin, seperti biasanya Jaka someh di sambut penuh keramahan oleh Aki sudin dan Nini Esih. Mereka sudah menganggap Jaka Someh seperti cucunya sendiri. Demikian juga dengan Jaka someh yang menganggap mereka sebagai kakek dan neneknya sendiri.

Hari itu, Nini Esih  sedang sibuk memasak sesuatu di dapur.

“Eh Nini sedang membuat apa...koq kelihatan sibuk sekali...?”

Jaka someh bertanya penasaran kepada Nini esih.

“Ini loh ...ujang...nini sedang membuat minyak kelapa...” Kata Nini Esih

“Minyak kelapa...? memangnya untuk apa Nini...?”

Kata Jaka someh merasa heran. Dia memang belum tahu banyak tentang minyak kelapa. Selama ini, untuk memasak makanan Jaka Someh hanya menggunakan metode membakar, merebus dan mengukus saja.

“Ya buat masak...biar masakannya menjadi lebih enak dan gurih...bisa juga untuk meminyaki Rambut biar kelihatan hitam dan sehat...atau bisa juga  untuk melembabkan kulit...wah pokoknya  banyak manfaatnya...itu waktu kamu dibalur tangannya oleh si aki, kan menggunakan campuran minyak kelapa juga...masa kamu tidak tahu...?”.

Nini Esih berusaha memberi penjelasan.

Jaka someh mengangguk-anggukan kepalanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun