Mohon tunggu...
Haniffa Iffa
Haniffa Iffa Mohon Tunggu... Editor - Penulis dan Editor

"Mimpi adalah sebuah keyakinan kepada Tuhanmu, jika kau mempunyai keyakinan yang baik kepada Tuhanmu, maka kau akan bertemu dengan mimpimu." #Haniffa Iffa

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Belajar Memahami Orang Lain

24 Oktober 2020   22:39 Diperbarui: 24 Oktober 2020   22:58 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pinterest/Wattpad official

"Berpikir itu sulit, itu sebabnya kebanyakan orang hanya menilai (judging)" -Carl Gustav Jung (Tokoh Psikoanalisis dari Swiss)

Dalam satu hari (1x24 jam), setiap orang tidak selalu dalam keadaan prima. Bisa jadi, tengah ada badai dalam hidupnya. Mungkin dia ada masalah dengan keluarganya, dengan pekerjaannya, atau banyak kemungkinan lain yang bisa terjadi. 

Ketika orang yang biasa kita temui tidak merespon kita seperti biasanya, alangkah baiknya jika kita tidak berprasangka, "kok kamu gini". Namun, mengubah prasangka itu menjadi "kenapa ya dia kok gini".

Belajar memahami orang lain. Bukankah jika kita ingin dipahami, kita harus memahami orang lain terlebih dahulu? "Perlakukan orang lain sebagaimana kamu ingin diperlakukan.", begitulah kurang lebih pepatah lama memberikan petuah.

"Kamu baik-baik aja kan?". Pertanyaan sederhana yang bisa menjadi pelukan hangat nan teduh bagi mereka. Kita tak pernah tau apa yang sedang dialami seseorang. Barangkali dunianya sedang runtuh, barangkali hatinya sedang remuk, barangkali pikirannya sedang berkecamuk. 

Kita tidak pernah tau. Bisa jadi mereka hanya butuh pendengar. Bisa jadi mereka hanya ingin diam sejenak tanpa diganggu siapapun. Bisa jadi mereka membutuhkan teman bicara, dan hanya kamu orang yang dia percaya.

"Saat kamu melihat sesuatu yang indah dalam diri seseorang, beri tahu mereka. Mungkin hanya perlu beberapa detik untuk mengatakannya, tetapi bagi mereka, itu bisa bertahan seumur hidup." - @secondsapart

Sumber foto : pinterest.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun