Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Masih Ada, tapi...

22 Maret 2025   12:36 Diperbarui: 22 Maret 2025   12:58 181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Australia vs Indonesia di pertandingan ke-7 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (Sumber: kompas.com)

Publik sepak bola Indonesia menaruh harapan besar kepada pelatih baru tim nasional (timnas) Indonesia, Patrick Kluivert untuk membawa skuad Garuda terbang tinggi dan lolos ke Piala Dunia 2026.

Namun harapan itu memudar seiring dengan kekalahan telak yang dialami timnas Indonesia dari Australia di pertandingan ke-7 Grup C Kamis sore lalu (20/03). Ya, diluar prediksi sebelumnya skuad Garuda asuhan Patrick Kluivert dihajar Australia dengan skor 5-1.

Dengan kekalahan itu timnas Indonesia turun ke posisi ke-4 klasemen sementara Grup C dengan tetap mengemas 6 poin. Sementara posisi ke-3 diambil alih Arab Saudi karena berhasil mengalahkan Cina dengan skor tipis 1-0.

Australia sendiri makin kokoh menempati posisi ke-2 klasemen sementara Grup C. Dengan mendapat tambahan 3 poin dari Indonesia, kini Australia telah mengoleksi 10 poin.

Jepang yang sejak awal menempati posisi puncak klasemen sementara Grup C sudah memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026. Kepastian itu Jepang dapatkan setelah mengalahkan Bahrain 2-0 di pertandingan ke-7.

Kini Jepang mengoleksi 19 poin dan sudah tak mungkin lagi dikejar oleh tim peringkat ketiga Grup C.

Dengan demikian praktis jatah tim lolos langsung ke Piala Dunia 2026 dari Grup C tinggal satu lagi. Jatah satu tim itu akan diperebutkan oleh 5 tim Grup C, yakni Australia, Arab Saudi, Indonesia, Bahrain, dan Cina.

Australia merupakan tim paling berpeluang mendapatkan satu tiket lagi lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sebab Australia mengoleksi poin paling banyak diantara 4 tim lainnya di Grup C.

Tim selanjutnya yang berpeluang cukup besar lolos langsung ke Piala Dunia 2026 adalah Arab Saudi. Tim berjuluk The Green Falcons itu mengemas satu poin lebih sedikit dari Australia.

Terakhir, timnas Indonesia, Bahrain, dan Cina mungkin bisa disebut tim yang memiliki peluang relatif sama untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Ketiga tim tersebut kini masing-masing mengoleksi 6 poin.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun