Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Menakar Peluang Jepang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U20

28 Mei 2023   19:57 Diperbarui: 28 Mei 2023   20:04 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para pemain U20 Jepang (Sumber: tribunnews.com)

Tim yang berhak lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U20 2023 adalah juara dan runner up Grup A sampai Grup F, ditambah 4 tim peringkat ke-3 terbaik.

Sampai saat ini tercatat sudah ada 13 tim yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Berarti tinggal tiga slot lagi yang belum terisi.

Dua dari empat wakil Asia berhasil memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Kedua wakil Asia dimaksud adalah Uzbekistan dan Korea Selatan.

Satu wakil Asia lainnya, yakni Irak dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar. Irak sudah dua kali mengalami kekalahan dan memiliki defisit 7 gol. Irak sudah tidak mungkin lagi melampaui raihan poin tiga tim lain di Grup E yang ada di atasnya. 

Sementara itu satu wakil Asia tersisa, yakni Jepang belum dipastikan gagal atau lolos ke babak 16 besar. Posisi Jepang saat ini dalam keadaan kritis. Hal itu dikarenakan di pertandingan terakhir Grup C, secara mengejutkan Jepang kalah 1-2 dari Israel.   

Saat ini Jepang hanya mampu mengoleksi 3 poin dan defisit satu gol. Jepang berada di posisi ke-3 Grup C.

Lolos atau tidaknya Jepang sangat tergantung dari hasil pertandingan terakhir tim lain di Grup E dan Grup F. Jepang sangat tergantung pada hasil pertandingan Tunisia vs Uruguay (Grup E) dan Honduras vs Perancis (Grup F).

Seandainya Uruguay mampu mengalahkan Tunisia dengan selisih minimal 4 gol dan Perancis mampu mengalahkan Honduras, maka Jepang bisa lolos ke babak 16 besar. Jika tidak, maka Jepang dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar.

Hal itu dikarenakan Jepang tinggal memperebutkan satu tiket dari empat tiket sebagai tim yang menempati posisi ke-3 terbaik. Tiga tiket posisi ke-3 terbaik sudah diambil oleh Selandia Baru (Grup A), Slovakia (Grup B), dan Nigeria (Grup D).

Selandia Baru dipastikan jadi salah satu tim yang menempati posisi ke-3 terbaik karena mengumpulkan 4 poin, lebih banyak dari Jepang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun