Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Rodrygo dan Benzema Bawa Madrid ke Final Liga Champions

5 Mei 2022   07:14 Diperbarui: 6 Mei 2022   06:53 760
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad Real Madrid merarayakan gol ke gawang Man City dalam laga leg kedua Liga Champions 2021-2022 di Stadion Santiago Bernabeu, Spanyol, pada Kamis (5/5/2022) dini hari WIB. (AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU via kompas.com)

Amazing! Itulah kata yang pantas untuk dialamatkan kepada Real Madrid. Bagaimana tidak, Madrid mampu melakukan comeback dengan sempurna di semifinal leg kedua Liga Champions UEFA, Kamis dini hari WIB (05/05).

Sampai menit ke-90 Madrid masih tertinggal dua gol secara agregat dari Manchester City dalam semifinal Liga Champions UEFA leg kedua. Hanya dalam hitungan menit lagi Manchester City nampaknya akan menjadi pemenang dan melaju ke final Liga Champions, berhadapan dengan Liverpool.

Namun hal yang mengejutkan terjadi di masa injury time. Rodrygo, penyerang asal Brasil yang baru masuk di menit ke-68 menggantikan Toni Kroos membuat keajaiban.

Dalam waktu dua menit Rodrygo mampu menyarangkan dua gol ke gawang The Citizens yang dikawal oleh Ederson Moraes.  Rodrygo membobol gawang Moraes di menit ke-90 berkat assist dari Karim Benzema. Tak berselang lama, Rodrygo kembali membobol gawang Moraes melalui sundulan kepalanya satu menit kemudian di menit ke-91.

Keunggulan Manchester City yang sudah di depan mata pun sirna. Pertandingan semifinal pun dilanjutkan ke babak tambahan 2 x 15 menit, sebab agregat kedua tim menjadi 5-5.

Babak tambahan 2 x 15 menit baru saja berjalan lima menit. Madrid sudah berhasil menjebol gawang Manchester City lagi melalui titik putih penalti.

Madrid mendapat hadiah penalti setelah Karim Benzema dijatuhkan oleh Ruben Dias di area terlarang. Benzema yang mengambil tendangan penalti dengan tenang menyarangkan bola ke gawang Moraes. Kedudukan pun berubah menjadi 3-1 untuk kemenangan Madrid.

Kemenangan 3-1 Madrid atas Manchester City bertahan sampai babak tambahan berakhir. Sehingga secara agregat Madrid berbalik unggul 6-5 atas Manchester City. Madrid pun berhak melaju ke partai puncak Liga Champions menantang Liverpool yang sudah dahulu lolos sehari sebelumnya.

Rodrygo dan Benzema adalah pahlawan Madrid dalam pertandingan itu. Berkat dua gol Rodrygo, Madrid bisa menyamakan gol agregat menjadi 5-5. Dan berkat gol Benzema, Madrid bisa lolos ke babak final.

Penyerang Real Madrid, Rodrygo Goes (Sumber : https://twitter.com/realmadrid/)
Penyerang Real Madrid, Rodrygo Goes (Sumber : https://twitter.com/realmadrid/)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun